Konsul Kehormatan India untuk Jawa Timur, Manoj Bhat, melakukan audiensi dengan Penjabat (Pj) Gubernur Jatim, Adhy Karyono, di Gedung Negara Grahadi Surabaya pada, Senin (15/7/2024).
JATIMTIMES - Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) tengah menjajaki potensi kerja sama dengan India. Hal ini diawali dengan audiensi Konsul Kehormatan India untuk Jatim Manoj Bhat dengan Penjabat (Pj) Gubernur Jatim Adhy Karyono, di Gedung Negara Grahadi Surabaya pada, Senin (15/7/2024).
Dalam audiensi tersebut, Bhat memperkenalkan diri dan menyampaikan bahwa penunjukannya merupakan tanda hubungan baik antara India dan Jatim...
Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.