Puskesmas Kepanjen dan Bululawang Segera Pindah, Bupati Sanusi: Karena Tidak Layak
Reporter
Tubagus Achmad
Editor
Yunan Helmy
18 - Jun - 2024, 03:39
JATIMTIMES - Bupati Malang HM. Sanusi segera menyusun perencanaan perpindahan lokasi bangunan Puskesmas Kepanjen dan Puskesmas Bululawang di lokasi baru. Hal itu dilakukan karena bangunan kedua puskesmas tersebut saat ini dianggap tidak layak.
Orang nomor satu di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang itu mengatakan pihaknya telah meninjau beberapa lokasi yang akan dibuat untuk Puskesmas Kepanjen. Yakni di Kantor Kecamatan Kepanjen, Kantor UPT Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Kabupaten Malang serta kawasan di jalur lingkar barat atau jalibar.
Baca Juga : Kepala Rutan Situbondo Nyate Bareng Warga Binaan Pemasyarakatan
"Rencana nanti relokasi Puskesmas Kepanjen makanya kita sedang mencari alternatif tempat, karena kurang luas. Rencananya bikin gedung baru dan ada tanah di pintu keluar Jalibar," ungkap Sanusi, Senin (17/6/2024).
Disinggung mengenai alasan mendasar Puskesmas Kepanjen harus berpindah tempat, Sanusi mengatakan bangunan Puskesmas Kepanjen yang saat ini berada di depan Kantor Pengadilan Agama Kabupaten Malang ini sudah tidak layak.
"Sudah tidak layak Puskesmas Kepanjen. Tidak ada parkirnya, tempatnya sangat sempit. Perlu adanya peningkatan pelayanan terhadap kesehatan," kata Sanusi.
Nantinya, lokasi tanah yang akan dibangun Puskesmas Kepanjen berada di kawasan Jalibar yang masuk dalam area Talangagung, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang atau dekat dengan pintu keluar Jalibar.
Sanusi menyebut, untuk satu puskesmas harus berada di lahan seluas 5.000 meter persegi. Dengan begitu, masyarakat akan terlayani secara maksimal dan kendaraan bermotor pasien dapat terparkir dengan rapi.
"5.000 meter persegi untuk pembangunan puskesmas itu anggarannya sekitar Rp5 miliar," kata Sanusi.
Selain Puskesmas Kepanjen, terdapat tiga lagi puskesmas yang mendesal harus segera berpindah. Di antaranya Puskesmas Bululawang, Puskesmas Wajak dan Puskesmas Tajinan. Namun, dari keempat puskesmas ini, yang sudah menemukan lahan baru yakni Puskesmas Kepanjen dan Puskesmas Bululawang.
Baca Juga : Baca Selengkapnya