Masyarakat Antusias Ikut 'Ngombe', Pj Wali Kota Malang akan Evaluasi Sejumlah Hal
Reporter
Riski Wijaya
Editor
Nurlayla Ratri
24 - Jan - 2024, 12:00
JATIMTIMES - Program Ngobrol Mbois Ilakes atau yang disingkat dengan sebutan Ngombe terus berlanjut, Selasa (23/1/2024). Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat mengatakan, antusias masyarakat untuk bisa hadir dalam Ngombe pun cukup tinggi.
Wahyu mengatakan, program Ngombe sampai gelaran yang ketiga ini benar-benar dimanfaatkan untuk wadul atau menyampaikan beberapa keresahan. Baik keresahan yang baru didengar ataupun keresahan yang sudah pernah disampaikan dalam kesempatan sebelumnya.
Baca Juga : Bawaslu Kota Malang Copot Ribuan APK Melanggar Aturan, Terbanyak di Kedungkandang
"Aspirasinya berbeda lagi walaupun ada yang sama. Tadi ada yang dari difabel, kemudian yang lain terkait konten kreatif, kemudian ada terkait UMKM percetakan, dan ada yang berulang seperti PSU, banjir juga berulang," ujar Wahyu, Selasa (23/1/2024).
Selain itu menurutnya, masyarakat memanfaatkan program Ngombe untuk menggali informasi. Sebab dirinya menilai bahwa sebagian masyarakat ada yang mengaku miss terhadap beberapa informasi.
"Karena ada miss nya, ke depan juga selain kita nanti menjaring semua permasalahan yang ada di Kota Malang yang selama ini menjadi uneg-uneg," jelas Wahyu.
Untuk itu, ke depan dirinya akan melakukan evaluasi terhadap sejumlah hal yang berkaitan dengan penyampaian informasi. Sebab, dari semua informasi yang disampaikan, ternyata belum seluruhnya menyentuh masyarakat.
"Karena informasi yang sebetulnya mereka tanyakan itu temen temen dari media sudah selalu kita sampaikan tapi mereka masih belum memahami atau informasi ini belum sampai pada mereka," terang Wahyu.
Baca Juga : Jadi Senjata Gibran Serang Mahfud MD, Apa Itu Greenflation?
Untuk itu, sejumlah hal terkait gelaran Ngombe juga akan dievaluasi. Termasuk dalam hal ini, dirinya berupaya akan untuk mengefektifkan untuk bisa menjaring permasalahan yang kemungkinan ada di tingkat kecamatan.
"Permasalahan ini semakin kesini semakin banyak, semakin kesini semakin siang...