5 Peristiwa Luar Biasa Ini Mengiringi Kelahiran Rasulullah SAW
Reporter
Binti Nikmatur
Editor
Nurlayla Ratri
21 - Sep - 2023, 01:29
JATIMTIMES - Sejumlah peristiwa luar biasa terjadi mengiringi kelahiran Nabi Muhammad SAW. Rasulullah SAW lahir pada Senin dini hari, tanggal 12 Rabiul Awal, Tahun Gajah atau bertepatan dengan 23 April 571 Masehi.
Berdasarkan kalender Hijriyah Indonesia 2023 yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama,1 Rabiul Awal 1445 jatuh pada Minggu, 17 September 2023. Jika dirunut, kelahiran Nabi SAW pada 12 Rabiul Awal, tahun ini jatuh pada 28 September 2023.
Baca Juga : BEM Unisma Dorong Mahasiswa Baru Terlibat dalam "September Hitam" pada Oshika Maba 2023
Menurut Ustaz Muhamad Abror, alumnus Pondok Pesantren KHAS Kampek Cirebon dan Ma'had Aly Saidusshiddiqiyah, yang dilansir dari NU Online, kelahiran Nabi Muhammad diiringi dengan beberapa kejadian istimewa. Berikut ini beberapa kejadiannya:
1. Lahir dengan Keadaan Bersujud
Jika bayi pada umumnya lahir dengan menangis dan belum bisa apa-apa, namun kelahiran Nabi Muhammad dalam keadaan sujud.
Imam Jalaluddin as-Suyuti dalam Khasaishul Kubra melaporkan bahwa begitu keluar dari rahim Siti Aminah, Nabi Muhammad sujud lalu mengangkat kedua tangannya seperti orang berdoa. (Jalaluddin as-Suyuti, Khasaishul Kubra, 2017: 82).
2. Sudah Dikhitan saat Lahir
Salah satu kewajiban bagi setiap laki-laki adalah melakukan khitan setelah mencapai usia baligh. Meskipun sebaiknya dilakukan lebih dini pada usia kurang lebih tujuh tahun.
Salah satu keistimewaan yang dimiliki oleh Nabi Muhammad adalah sudah dalam keadaan dikhitan saat lahir.
Menurut Syekh Sulaiman al-Bujairami, selain Nabi Muhammad ada 14 nabi lain yang lahir sudah dalam keadaan sudah dikhitan. Di antaranya, Nabi Adam, Nabi Syits, Nabi Nuh, Nabi Hud, Nabi Shaleh, Nabi Luth, Nabi Syu’aib, Nabi Yusuf, Nabi Musa, Nabi Sulaiman, Nabi Zakaria, Nabi Yahya, Nabi Isa, dan Nabi Handzalah bin Shafwan. (Hasyiyah al-Bujairami ‘alal Khatib, juz V, halaman 262).
3. Padamnya Api Sesembahan Majusi
Agama Majusi merupakan salah satu aliran teologis yang sudah ada jauh sebelum kedatangan agama Islam. Pengikut agama ini dikenal sangat menyakralkan salah satu unsur alam yaitu api.
Bagi mereka, api adalah kekuatan yang bisa memberi perlindungan dari segala macam bahaya serta mampu menganugerahi kesejahteraan bagi umat manusia.
Oleh karenanya, mereka meyakini api sebagai Tuhan yang harus disembah...