Terobosan Baru, Brand LEUTI Mampu Menggeser Penggunaan Toner dan Essence
14 - Aug - 2022, 01:41
JATIMTIMES - Melakukan perawatan kulit telah menjadi suatu kebutuhan bagi kebanyakan orang di masa sekarang ini.
Selain kulit tubuh, kulit wajah juga tak kalah pentingnya karena akan mempengaruhi kepercayaan diri seseorang.
Mendapatkan kulit yang sehat dan cerah tentu menjadi dambaan bagi setiap orang, Akan tetapi, untuk mendapatkan kulit yang sehat dan cerah tentu harus dilakukan perawatan sedini mungkin.
Hal ini untuk mencegah berbagai permasalahan pada kulit yang diantaranya adalah kulit kering. Kulit wajah atau kulit tubuh yang kering akan mengganggu penampilan dan kenyamanan seseorang.
Karena kulit yang kering cenderung bersifat kaku dan kencang serta bersisik sehingga akan terasa sangat tidak nyaman.
Direktur penelitian kosmetik dan klinis di bidang dermatologi, Joshua Zeichner, MD mengatakan, penyebab kulit yang kering ini dikarenakan oleh penghalang kulit yang tidak mampu mencegah penguapan pada kulit sehingga kulit mengalami kekeringan.
“Kulit kering disebabkan oleh penghalang kulit yang tidak efektif yang memungkinkan air menguap dari permukaan kulit," kata Joshua.
Disamping itu, dokter kulit bersertifikat yakni Ife J. Rodney, MD menuturkan bahwa orang yang jarang atau tidak pernah menggunakan produk perawatan kulit akan lebih besar memiliki peluang kulit yang kering.
"Orang yang tidak menggunakan produk perawatan kulit cenderung mendapatkan kulit kering, terutama seiring bertambahnya usia," kata Rodney.
Selain itu, dehidrasi, mengkonsumsi obat-obatan, masalah medis, serta kebiasaan perawatan kulit yang buruk juga dapat mengakibatkan kulit menjadi kering.
"Orang yang tidak menggunakan produk perawatan kulit cenderung mendapatkan kulit kering, terutama seiring bertambahnya usia," kata Rodney.
Salah satu produk perawatan kulit yang memiliki fungsi lebih dari toner dan essence adalah Face Mist LEUTI yang akan segera dirilis.
Beberapa waktu lalu founder LEUTI, Dr. Maharani Kandhisa yang juga seorang pakar estetika telah menyelesaikan uji sampling untuk perilisan produk baru brand LEUTI yakni Face Mist LEUTI.
Brand eksklusif Indonesia yang selalu mengedepankan terobosan barunya di dunia estetika ini telah bersiap dan berencana untuk meluncurkan produk Face Mist LEUTI pada Oktober 2022 mendatang...