Pemkab Blitar Sukses Gelar Pemilihan Gus & Jeng, Ini Harapan Bupati Mak Rini
Reporter
Aunur Rofiq
Editor
Dede Nana
16 - Sep - 2021, 05:14
JATIMTIMES - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blitar melalui Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) sukses menggelar Grand Final Pemilihan Duta Wisata Gus dan Jeng Kabupaten Blitar 2021, Rabu (15/9/2021) di Pendapa Agung Ronggo Hadinegoro.
Dengan mengambil tema ‘The Beauty of Southlines’, acara pemilihan Duta Pariwisata Gus dan Jeng Kabupaten Blitar kali ini digelar sederhana dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Baca Juga : Sikap Tegas Jokowi Soal Jabatan Presiden 3 Periode: Saya Menolak
Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Blitar Rini Syarifah beserta jajaran dan Kepala OPD terkait di lingkungan Pemkab Blitar. Ajang ini diikuti oleh 24 finalis Gus dan Jeng yang sudah melalui tahapan seleksi yang ketat.
Kepala Dinas Parbudpora Kabupaten Blitar Suhendro Winarso mengatakan, proses pendaftaran dan seleksi Gus dan Jeng Kabupaten Blitar telah dimulai sejak Mei lalu dengan jumlah peserta yang mendaftar sebanyak 180 peserta. Lalu dilakukan seleksi semifinalis menjadi 50 peserta dan pada akhirnya terpilih 24 finalis yang akan bersaing menjadi Duta Wisata Gus dan Jeng Kabupaten Blitar.
"Pemilihan Duta Wisata Gus dan Jeng Kabupaten Blitar merupakan kegiatan rutin yang terselenggara tiap 2 tahun sekali dengan tujuan memilih putera dan puteri terbaik Blitar yang akan kita bina untuk menjadi representasi generasi penerus Kabupaten Blitar yang berkarakter dan turut serta dalam pengabdian membangun Kabupaten Blitar yang lebih maju dan sejahtera," kata Suhendro.
Suhendro menjelaskan, Pemilihan Duta Wisata Gus dan Jeng kali ini mengambil tema The Beauty of Southlines yang menggambarkan potensi besar yang ada di wilayah Blitar Selatan. Hal ini merupakan wujud apresiasi dan semangat kita dalam pembangunan yang sedang berlangsung di Blitar Selatan.
"Dengan adanya Jalan Lintas Selatan di wilayah Kabupaten Blitar yang menghubungkan antara pantai Serang hingga Pantai Tambakrejo tentu akan memberikan dampak yang luar biasa terhadap kepariwisataan di Kabupaten Blitar. Kita berharap duta wisata Gus dan jeng yang terpilih mampu memberikan kontribusi terhadap tantangan di era digital dalam pengembangan potensi yang ada di Kabupaten Blitar khususnya dalam hal kepariwisataan," paparnya.
Usai rangkaian acara yang menampilkan bakat masing-masing peserta saat yang ditunggu-tunggu pun tiba...