Anggota DPR RI Bambang DH Ajak Polresta dan Kejari Perangi Covid-19 Bersama
Reporter
M. Bahrul Marzuki
Editor
A Yahya
27 - Jul - 2021, 02:47
SURABAYATIMES - Perang melawan virus corona belum usai. Perlu kerjasama semua pihak untuk mengatasi pandemi Covid-19 ini. Langkah strategis bisa dilakukan semua pihak dan elemen masyarakat agar segala kendala bisa dilalui.
Hal tersebut diurai Anggota Komisi III DPR RI, Bambang DH saat melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sidoarjo, Senin (26/7/2021). Wali Kota Surabaya Tahun 2002-2010 ini bertandang ke Polresta Sidoarjo, Kejari Sidoarjo dan DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sidoarjo.
Baca Juga : Tetangga Bupati yang Isoman Meninggal saat Dibawa ke Rumah Sakit, Jenazahnya Viral
“Banyak hal-hal yang kami diskusikan bersama. Harapannya ada solusi efektif untuk bersama-sama menangani pandemi ini,” ujarnya usai berkunjung ke Polresta Sidoarjo dalam rangka Reses Perorangan Masa Sidang V Tahun 2020-2021.
Untuk diketahui, saat berkunjung ke Polresta Sidoarjo, Bambang DH diterima Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro dan jajaran.
”Kami juga berbagi berbagai kebijakan yang dilakukan kepala daerah lain seperti di Surabaya misalnya. Bila bagus dan cocok untuk Sidoarjo bisa saling adopsi kebijakan,” katanya.
Dalam diskusi itu ditemui berbagai kendala lapangan misalnya mobilitas antara penduduk Sidoarjo dan Surabaya sangat masih dan nyaris tidak ada sekat. Banyak penduduk Sidoarjo yang melakukan tes swap di Surabaya, sehingga kesulitan untuk mendapatkan hasil tracing murni Kota Delta ini.
Terkait ketersediaan obat-obatan, Sidoarjo sebenarnya memiliki beberapa produsen obat dan vitamin. “Secara produksi mereka mampu, tetapi mengalami kesulitan bahan baku yang harus diimpor. Sedangkan untuk oksigen, salah satu produsen yang ada di Sidoarjo mengungkapkan jika sudah memaksimalkan produksinya. Selain itu hasil produksi juga harus dibagi untuk Provinsi lain,” ceritanya.
Sementara itu, saat bertemu dengan Kejari Sidoarjo, Arief Zahrulyani berbagai langkah juga telah dilakukan. Kejari Sidoarjo juga bersama dengan Forkopimda memberikan bantuan untuk mensukseskan program pemerintah seperti vaksinasi. Namun ada beberapa hambatan seperti minimnya tenaga input data.
Baca Juga : Baca Selengkapnya