JATIMTIMES - Pernah mendengar istilah skena? Kata ini belakangan sering muncul di berbagai platform media sosial, terutama di kalangan anak muda.
Namun, jika mencarinya di Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kamu tidak akan menemukannya karena skena bukanlah kata baku. Istilah ini sebenarnya diadaptasi dari kata bahasa Inggris "scene".
Kata scene yang menjadi asal mula istilah skena pertama muncul sekitar tahun 1940-an. Istilah ini awalnya digunakan untuk menggambarkan komunitas seni yang cenderung berbeda dan unik. Dalam perkembangan bahasa gaul, kata ini diubah menjadi skena dan memiliki makna yang lebih luas.
Selain itu, ada yang mengatakan bahwa skena adalah singkatan dari tiga kata, yaitu sua, cengkerama, dan kelana. Berikut penjelasannya:
• Sua
Artinya adalah bertemu atau berjumpa dengan orang lain.
• Cengkerama
Mengacu pada kegiatan bercanda, berbincang santai, atau melakukan sesuatu untuk bersenang-senang.
• Kelana
Bermakna perjalanan tanpa tujuan tertentu, seperti mengembara atau menjelajah.
Dengan kata lain, skena menggambarkan sebuah kelompok yang memiliki ketertarikan yang sama, senang berbincang, bertukar pikiran, serta menjelajah bersama. Komunitas ini sering dikaitkan dengan budaya musik tertentu, seperti skena musik rock atau indie.
Istilah skena juga mendapatkan interpretasi baru di TikTok. Dalam platform ini, skena sering dikaitkan dengan gaya hidup atau cara berpakaian yang khas, terutama bagi mereka yang menyukai musik underground.
Anak skena di TikTok biasanya memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
• Memakai kaus oversize dengan tulisan unik, seperti kata-kata bijak atau logo band terkenal.
• Mengenakan celana kargo atau baggy yang terkesan santai.
• Menggunakan aksesori seperti kacamata, piercing, atau anting.
• Memakai sepatu boot atau sneakers yang sedang tren.
• Bergaya dengan sentuhan street style.
• Terkadang membawa macbook yang penuh dengan stiker sebagai bagian dari identitas mereka.
Musik underground yang sering menjadi favorit anak skena ini mencakup berbagai subgenre, yang memiliki nilai seni yang khas.
Sebagai komunitas yang identik dengan musik dan budaya tertentu, anak skena cenderung memiliki gaya hidup yang mencerminkan kebebasan dan keunikan. Meskipun terlihat nyentrik, menjadi anak skena tidak selalu mengacu pada hal-hal negatif. Sebaliknya, banyak anak skena yang memperlihatkan semangat kreatif melalui musik, seni, dan gaya berpakaian mereka.
Jika kamu merasa termasuk dalam komunitas ini, coba cek ciri-ciri berikut:
• Suka mendengarkan musik indie atau underground.
• Gaya berpakaianmu mencerminkan street style.
• Punya koleksi kaos band atau pakaian dengan desain yang unik.
• Tidak segan mengeksplorasi hal-hal baru dan bertemu dengan orang-orang yang memiliki selera serupa.
Jadi, skena bukan hanya soal musik atau gaya berpakaian, tetapi juga soal bagaimana kamu mengekspresikan diri dan membangun komunitas yang punya minat sama. Kalau begitu, seberapa skena-kah kamu?