free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Olahraga

Pembinaan Bibit Atlet, Kodrat Jatim Gelar Kejurprov Usia Dini Piala Pangkoarmada II

Penulis : Muhammad Choirul Anwar - Editor : A Yahya

22 - Jan - 2025, 13:50

Placeholder
Ilustrasi pertandingan tarung derajat.

JATIMTIMES - Pengprov Keluarga Olahraga Tarung Derajat (Kodrat) Jawa Timur (Jatim) akan menggelar Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) usia dini memperebutkan Piala Pangkoarmada II. Ajang bertajuk Kejurprov Usia Dini Piala Pangkoarmada II ini dihelat khusus untuk siswa SD dan SMP, sekaligus untuk pembinaan bibit atlet tarung derajat.

Ketua Harian Kodrat Jatim Erwin H Poedjono mengatakan, Kejurprov Usia Dini Piala Pangkoramada II ini rencananya akan digelar 31 Januari hingga 2 Februari 2025, di Indoor Sport Koarmada II Surabaya.

Baca Juga : MPM Safety Riding Center: Pusat Pelatihan Berkendara Aman di Jawa Timur

“Kami berterimakasih kepada Koarmada II yang memberikan dukungan memberikan wadah berkompetisi bagi atlet-atlet tarung derajat usia dini. Kejuaraan ini sebagai motivasi sekaligus kebanggaan bagi kami keluarga olahraga tarung derajat,” ujarnya.

Erwin menjelaskan, Kodrat Jatim terus berkomitmen untuk melakukan pembinaan atlet usia dini. Sebab, tidak ada prestasi yang bisa diraih tanpa proses pembinaan. Di PON XIV Aceh lalu, Jatim berhasil meraih 1 medali emas dan 1 perunggu.

“Mendapatkan prestasi tidak bisa instan. Maka, untuk usia dini harus terus dipupuk dan dibina sebaik mungkin untuk menjadi kader-kader masa depan yang militan dan berkualitas untuk kebanggaan kita bersama di tarung derajat,” ujarnya, Rabu (22/1/2025).

Meski baru pertama kali digelar, ajang ini disambut antusias oleh 21 Pengcab yang tersebar di wilayah Jatim. Tercatat, sudah ada 13 daerah siap tampil untuk mengirimkan atlet usia dini.

Di antaranya, Jombang, Lamongan, Batu, Kota Kediri, Sidoarjo, Surabaya, Gresik, Kabupaten Malang, Kota Malang, Kabupaten Mojokerto, Bondowoso, Kota Probolinggo dan Kabupaten Kediri.

Baca Juga : Target Tepat Waktu, DPU Bina Marga Jatim Dampingi Pegawai Lapor LHKPN

Wakil Ketua Kodrat Jatim M Muhsin menambahkan bahwa proses pendaftaraan masih bergulir. "Kita harapkan semua Pengcab mengirimkan atlet muda terbaiknya. Karena ajang ini sudah ditunggu-tunggu semua daerah,” tambah M Muhsin.

Menurutnya, Kejurprov Usia Dini Tarung Derajat Piala Pangkoarmada II ini, tidak hanya kebanggaan bagi atlet tapi juga keluarga besar tarung derajat, khususnya di Jatim.

“Kegiatan ini memberikan kesempatan untuk keluarga besar Kodrat Jatim bisa hadir sekaligus pengenalan kehidupan TNI khususnya AL sebagai benteng negara penjaga kedaulatan NKRI di laut. Selain itu, keluarga besar kodrat Jatim bisa dan berkesempatan melihat langsung kekuatan alutsista TNI AL di Koarmada II,” pungkasnya.


Topik

Olahraga Kodrat tarung Drajat Kejurprov Erwin H poedjono



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Muhammad Choirul Anwar

Editor

A Yahya