JATIMTIMES - Pada momentum libur Hari Natal 2024 dan tahun baru 2025, PT. Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus telah menyiapkan sejumlah layanan untuk memudahkan masyarakat dalam mendapatkan produk Pertamina kapanpun dan di manapun berada.
Salah satu layanan yang nantinya akan membantu dan memudahkan masyarakat ketika jalanan macet parah serta kendaraan akan kehabisan bahan bakar yakni layanan motorist. Di mana untuk di wilayah Provinsi Jawa Timur, terdapat 21 layanan motorist yang tersebar di beberapa wilayah.
Baca Juga : Kronologi Kecelakaan Maut Rombongan SMP Islam Bogor di Tol Pandaan- Malang, Berawal Truk Tak Kuat Menanjak
Di antaranya lima motorist berada di jalur utara meliputi Tuban, Bojonegoro, Lamongan, Gresik, Surabaya, Pasuruan, Probolinggo dan Banyuwangi. Lalu empat motorist diposisikan di jalur tengah yang meliputi Ngawi, Madiun, Nganjuk, Mojokerto, Sidoarjo, Pasuruan dan Malang.
Kemudian delapan motorist diposisikan di jalur selatan yang meliouti Pacitan, Ponorogo, Tenggalek, Tulungagung, Blitar, Malang Lumajang, Jember dan Banyuwangi. Selanjutnya di jalur lintas selatan ditempatkan dua motorist yang meliputi Pacitan, Trenggalek, Tulungagung, Blitar, Malang, Lumajang dan Jember melalui jalur pantai. Terakhir terdapat dua motorist yang ditempatkan di lokasi wisata utama di Malang dan Batu.
Dari 21 motorist tersebut, lima di antaranya ditempatkan di tol trans Jawa area Ngawi sampai Pasuruan. Di antaranya di KM 575A, KM 695A, KM 13A KLBM, KM 13 B, dan KM 66A. Di mana untuk lima motorist yang berada di rest area tol ini difungaikan ketika terjadi peristiwa macet total dan darurat.
"Khusus motorist di tol ini berfungsi membantu pengemudi yang habis bahan bakar ketika terjadi macet total di tol untuk menuju SPBU terdekat," ungkap Group Head Operation PT. Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus Harry Molanda kepada JatimTIMES.com.
Pihaknya menyebut, untuk masing-masing motorist memiliki kapasitas membawa jurigen dengan total 20 liter. Di mana bahan bakar yang dibawa oleh motorist merupakan pertamax series dan dex series. Masing-masing jurigen yang dibawa berkapasitas lima liter dan kapasitas maksimal untuk satu motorist 20 liter.
"Motorist ini layanan delivery untuk BBM pertamax dan dex series untuk konsumen di lokasi-lokasi macet," kata Harry.
Baca Juga : Satlantas Polresta Malang Kota Mulai Pasang Water Barrier di Kayutangan Heritage
Sementara itu, Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus Ahad Rahedi mengatakan, pihaknya telah memiliki pola reguler, alternatif dan darurat termasuk jika terjadi bencana. Terlebih lagi saat ini intensitas hujan juag cukup tinggi menuju akhir tahun 2024.
"Terkait motorist, kami siagakan untuk daerah yang terjadi kemecetan parah. Karena menggunakan motor, radius operasionalnya terbatas hanya menjangkau kemacetan yang benar-benar tidak bisa bergerak," kata Ahad.
Pihaknya mengimbau, ketika pengemudi mengalami kehabisan bahan bakar dan jauh dari SPBU dapat menggunakan layanan motorist yang bisa diakses melalui aplikasi MyPertamina. Untuk proses pemesanan dan pembayaran bisa melalui aplikasi tersebut.