JATIMTIMES - Banjir yang sempat menggenangi ratusan rumah warga di Kampung Raas, Dusun Sendangbiru, Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan (Sumawe), Kabupaten Malang yang terjadi sejak Kamis (28/11/2024) dikabarkan mulai surut.
Sejumlah warga yang rumahnya sempat terdampak banjir, sejak Kamis (5/12/2024) telah kembali dari tempat pengungsian. Surutnya banjir di Kecamatan Sumawe tersebut dikonfirmasi langsung oleh Kepala Bidang (Kabid) Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang Sadono Irawan.
Baca Juga : Antisipasi Bencana Hidrometeorologi saat Musim Penghujan, BPBD Situbondo Keluarkan 7 Imbauan
"Kondisi saat ini air banjir sudah surut, warga yang mengungsi sudah kembali dan membersihkan rumah masing-masing," ujar Sadono dalam konfirmasinya yang dimuat JatimTIMES, Jumat (6/12/2024).
Sekedar informasi, hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi terjadi pada Kamis (28/11/2024) mulai pukul 11.00 WIB hingga sore hari. Akibatnya memicu terjadinya banjir yang pada akhirnya menggenangi ratusan rumah warga.
"Ketinggian air yang menggenangi pemukiman warga pada saat itu mencapai ketinggian antara 1 sampai 2 meter. Sedikitnya ada sekitar 116 rumah yang terdampak banjir," ujar Sadono.
Di sisi lain, sejumlah warga yang terdampak banjir kemudian mengungsi di rumah kerabatnya. BPBD Kabupaten Malang beserta pihak terkait pada saat itu juga mendirikan posko bantuan logistik yang berada di Musala Nurul Falah, Dusun Sendangbiru.
Baca Juga : Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 8.000 Jadi Rp 1,514 Juta Per Gram
"(Banjir) sudah tertangani, bantuan juga telah terdistribusi. Kemarin, (Kamis, 5/12/2024) distribusi bantuan dari Petrokimia Gresik dan Satgas Bencana Nasional BUMN Jawa Timur, juga telah kami distribusikan," pungkas Sadono.