free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Serba Serbi

Sultan Najamudin Terpilih menjadi Ketua DPD RI 2024-2029, Ternyata Dulunya Tukang Service AC Keliling

Penulis : Mutmainah J - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

02 - Oct - 2024, 16:18

Placeholder
Sultan Najamudin DPD RI 2024-2029. (Foto: IG @sbnajamudin)

JATIMTIMES - Sultan Bachtiar Najamudin terpilih sebagai Ketua DPD RI periode 2024-2029. Dia mengalahkan pesaingnya, La Nyalla Mattalitti dalam voting yang digelar oleh anggota DPD RI baru, Rabu (2/10) dini hari tadi.

Pemilihan Ketua DPD RI ini dilakukan dengan voting yang digelar oleh anggota DPD RI baru. “Dengan demikian, maka calon paket pimpinan DPD RI terpilih periode 2024-2029 adalah satu Ketua, Sultan Najamudin,” kata Pimpinan DPD Sementara Larasati Moriska di Kompleks Senayan, Jakarta, pada Rabu, 2 Oktober 2024.

Baca Juga : Jadwal Resmi Kampanye KPU Situbondo, Berikut Tanggal Debat Paslon

Penentuan pemilihan Ketua DPD itu diikuti oleh 151 anggota DPD yang hadir dan menandatangani daftar hadir pada Sidang Paripurna DPD.

Berdasarkan hasil pemungutan suara, Sultan menang dengan mengantongi dukungan sebanyak 95 suara, sedangkan lawannya yakni Lanyalla hanya memperoleh 56 suara.

Menyusul paket pimpinan tersebut, adapun wakil ketua DPD yang terpilih yakni Ratu Hemas, Yorrys Raweyai, dan Tamsil Linrung.

Setelah kemenangan itu, publik pun dibuat penasaran dengan sosok dari Sultan Najamudin. Bahkan namanya sampai masuk pada daftar pencarian Google. Hal itu dikarenakan ia disebut-sebut memiliki latar belakang yang cukup unik. 

Sosok Sultan Najamudin

Dikutip dari laman pribadinya, Sultan Najamudin yang dikenal sebagai sosok penuh perjuangan, memiliki latar belakang menarik sebelum terjun ke politik. Ia memulai kariernya sebagai tukang servis AC keliling dan kemudian mengembangkan bisnisnya hingga sukses membentuk perusahaannya sendiri.

Pada 2009, Sultan maju sebagai calon anggota legislatif DPD RI dari daerah pemilihan (dapil) Bengkulu dan berhasil terpilih. Namun, dia mengundurkan diri setelah terpilih menjadi Wakil Gubernur Bengkulu untuk sisa masa bakti 2010-2015.

Tidak berhenti di situ, Sultan kembali mencalonkan diri sebagai calon Gubernur Bengkulu pada 2015, namun kalah dalam pilkada tersebut.

Baca Juga : 5.655 Anak Tak Sekolah, Begini Respon Cepat Pemkot Malang

Pada Pileg 2019, ia kembali terpilih sebagai anggota DPD RI dari Dapil Bengkulu dan menduduki posisi Wakil Ketua III DPD RI. Kini, setelah sukses dalam pemilihan periode 2024-2029, Sultan resmi menjadi Ketua DPD RI.

Sebelum sukses di dunia politik, Sultan Najamudin juga dikenal sebagai pengusaha di bidang penjualan senjata, bahan peledak, dan tabung gas, dan menjabat sebagai komisaris ASA Karya Group. Pengalaman ini turut membentuk langkahnya dalam dunia politik dan bisnis.

Berdasarkan laporan harta kekayaan yang disampaikan kepada KPK pada Maret 2024, Sultan memiliki total kekayaan sebesar Rp 5,3 miliar.

Asetnya mencakup tiga bidang tanah dan bangunan di Jakarta Selatan dan Bandung senilai Rp 3,9 miliar, serta empat mobil, termasuk Mercedes Benz S350 dan Toyota Alphard.

Dengan latar belakangnya yang inspiratif, Sultan Najamudin membuktikan bahwa kerja kerasnya dari tukang servis AC hingga sukses di dunia politik dan bisnis membuahkan hasil yang gemilang.


Topik

Serba Serbi Sultan Bachtiar Najamudin Ketua DPD RI



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Mutmainah J

Editor

Sri Kurnia Mahiruni