free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Serba Serbi

Cara Meminum Air sesuai Sunnah Nabi Muhammad SAW, Yuk Mulai Terapkan

Penulis : Mutmainah J - Editor : A Yahya

30 - Jul - 2024, 09:04

Placeholder
Ilustrasi air putih. (Foto dari detik)

JATIMTIMES - Adab minum dalam Islam perlu dipahami oleh setiap muslim. Pasalnya, adab minum ini merupakan teladan dari Nabi Muhammad SAW. Jadi, adab minum dalam Islam merupakan sunah dan sesuai dengan teladan dari Nabi Muhammad SAW.

Adab minum dalam Islam bertujuan agar minuman yang dikonsumsi bermanfaat bagi tubuh manusia. Hal ini tentunya juga berhubungan dengan kesehatan, di mana minuman tersebut nantinya akan bermanfaat untuk tubuh.

Baca Juga : Cara Meminum Air desuai Sunnah Nabi Muhammad SAW, Yuk Mulai Terapkan

Lantas bagaimana urutan minum sesuai dengan anjuran Rasulullah? Dilansir dari berbagai sumber, berikut cara minum sesuai anjuran Rasulullah:

Urutan Cara Minum Air Sunah Nabi Muhammad SAW 

1. Sebelum minum membaca basmallah

Rasulullah SAW sebelum meminum air selalu megucapkan basmallah berupa kalimat "Bismillahirrahmanirrahiim".

Keutamaan membaca basmallah yang sering dilakukan Nabi Muhammad SAW agar air minumnya mempunyai nilai ibadah dan mengundang pahala sebelum melakukan aktivitas minum. 

Pada dasarnya, seseorang menyempatkan baca basmallah salah satu bagian kegiatan berdoa dan meminta keberkahan kepada Allah SWT. 

Tak hanya itu, basmallah juga berfungsi agar setan tidak selalu menggoda hendak seseorang meminum air.

2. Minum menggunakan tangan kanan 

Cara ini menjadi bagian kedua sunah Nabi Muhammad SAW ketika hendak minum air. Hal ini mengacu pada hadis dari Abdullah Bin Umar terkait anjuran sebelum makan dan minum harus menggunakan tangan kanan, Rasulullah SAW bersabda: 

"Jika salah seorang dari kalian makan, hendaklah ia makan dengan tangan kanannya dan minum dengan tangan kanannya. Sesungguhnya, setan makan dan minum dengan tangan kirinya." (HR. Muslim, Abu Daud, Tirmidzi, dan Ahmad) 

3. Minum dengan posisi duduk

Minum sambil duduk menjadi bagian ketiga sunah Rasulullah SAW yang sudah diriwayatkan dalam hadis dari Anas bin Malik radhiyallahu 'anhu, begini bunyinya:

"Dari Rasulullah SAW bahwasanya, beliau melarang seseorang minum sambil berdiri." Qatadah berkata bahwa mereka kala itu bertanya (pada Anas), "Bagaimana dengan makan (sambil berdiri)?" Anas menjawab, "Itu lebih parah dan lebih jelek." (HR. Muslim)

Baca Juga : Apa itu Terrible Two, Fase Mengerikan Pada Anak yang Bikin Orang Tua Stres

Meski demikian, ada hadis lain menerangkan bahwa Rasulullah SAW pernah minum dengan posisi berdiri dari cerita beberapa sahabat, begini bunyinya: 

"Qutaibah bin Sa’id menceritakan kepada kami, dia mengatakan, Muhammad bin Ja’far menceritakan kepada kami, dari Husain Al-Mu’allim, dari Amru bin Syu’aib, dari ayahnya, dari kakeknya, dia berkata, "Aku pernah melihat Rasulullah SAW minum sambil berdiri dan sambil duduk." (HR. Tirmidzi)

4. Setiap Teguk Disertakan Jeda dan Bernapas 3 Kali

Rasulullah SAW biasanya saat meminum air menggunakan teknik napas sebanyak tiga kali dan jeda tiga kali di setiap tegukannya. Maka, dalam satu teguk melakukan teknik tiga kali napas dan tiga kali jeda.

Hal ini mengacu hadis dari cerita Qutaibah bin Sa'id dan Yusuf bin Sa'ad serta para sahabat lainnya, begini bunyinya:

"Qutaibah bin Sa’id dan Yusuf bin Sa’ad menceritakan kepada kami, keduanya berkata, Abdul Warits bin Sa’id menceritakan kepada kami, dari Abu Isham, dari Anas bin Malik bahwa Nabi SAW apabila minum dari bejana, maka beliau mengambil napas tiga kali, dan beliau bersabda, "Hal itu lebih melegakan dan lebih mengenyangkan." (HR. Muslim)

5. Dilarang menggunakan gelas dari emas dan perak saat minum 

Poin ini menjadi perhatian agar selalu dihindari bersama khususnya untuk umat Muslim. Dari salah satu hadis menerangkan kisah larangan Rasulullah SAW terhadap umatnya agar tidak menggunakan gelas yang mempunyai bahan emas dan perak. 

Larangan ini menjadi penjelasan hadis dari Huzaifah radhiyallahu 'anhu, Rasulullah SAW bersabda:

"Janganlah kalian minum dari wadah emas dan perak, dan janganlah kalian makan dari piringnya, karena benda-benda itu untuk mereka (orang kafir) di dunia dan untuk kalian (orang beriman) di akhirat." (Muttafaq alaih). 


Topik

Serba Serbi Nabi Muhammad adab minum cara minum yang benar



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Mutmainah J

Editor

A Yahya