free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Viral, Pria di Nganjuk Atraksi Standing Motor Berujung Tabrak Penonton hingga Luka-Luka

Penulis : Binti Nikmatur - Editor : Nurlayla Ratri

22 - Jul - 2024, 12:23

Placeholder
Kolase foto momen seorang pria melakukan aksi standing motor yang berujung lepas kendali hingga motor menabrak penonton. (Foto: Instagram)

JATIMTIMES - Belakangan ini, video yang memperlihatkan seorang pria di Nganjuk melakukan aksi standing motor dalam sebuah acara karnaval viral di media sosial. Sayangnya, aksi tersebut berujung tragis ketika motor yang digunakan lepas kendali dan menabrak penonton.

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @terang_media, terlihat banyak warga duduk di pinggir jalanan, siap menyaksikan aksi peserta karnaval. Di depan rombongan karnaval, seorang pemuda berkaos hitam menaiki sepeda motor jenis Ninja. Pria itu kemudian menarik gas dengan kencang hingga motor berdiri.

Baca Juga : Pihak EO Kajian Ustaz Hannan Attaki Buka Suara Soal Wanita Bercadar yang Diduga Wanda Hara: Mohon Maaf

Namun, ia kehilangan kendali dan jatuh ke aspal. Sementara sepeda motornya terlempar mengenai beberapa warga dan anak-anak yang duduk di pinggir jalan. Warga yang melihat kejadian tersebut sempat emosi dan mencoba mengejar pemuda itu.

"Seorang pemuda melakukan atraksi pada saat acara pawai di Dusun Gambirejo, Kelurahan Warujayeng, Kecamatan Tanjunganom, Kabupaten Nganjuk pada hari Minggu, 21 Juli 2024 sore hari. Diduga sepeda motor tersebut lepas kendali dan mengenai penonton yang berada di pinggir jalan raya, seorang penonton mengalami luka di bagian kepala dan langsung mendapatkan pertolongan dari warga," tulis akun tersebut.

Dikutip dari akun Facebook Info Sekitar Tanjunganom, insiden tersebut menyebabkan Wisma Wulandari (19), Fathan Alfarisi (5), dan Al Zamzami. Salah satu korban mengalami luka-luka di bagian kepala serta kaki. Para korban sudah dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Peristiwa ini terjadi di acara karnaval Bulakrejo, Warujayeng, Nganjuk pada Minggu (21/7/2024) sekitar pukul 16.00 WIB. Pengendara motor Ninja tersebut diketahui bernama Satria Buana (19), warga Warujayeng.

Baca Juga : Bulan Muharam, Puluhan Yatim Piatu Terima Santunan di Desa Tanggung Campurdarat Tulungagung

Dengan adanya insiden ini, diharapkan masyarakat lebih berhati-hati dalam menggelar atau menyaksikan acara yang melibatkan atraksi berisiko tinggi.


Topik

Peristiwa Nganjuk karnaval Bulakrejo standing motor



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Binti Nikmatur

Editor

Nurlayla Ratri