JATIMTIMES - Dalam dunia fotografi, memiliki kamera dengan kualitas gambar yang luar biasa adalah impian setiap profesional dan penggemar fotografi. Fujifilm, sebagai salah satu pemimpin dalam industri kamera, kembali menggebrak pasar dengan produk terbarunya yaitu Fujifilm GFX 100S II. Kamera ini menawarkan resolusi tinggi dan juga teknologi canggih.
Menggunakan kamera GFX 100S II berarti Anda bisa secara maksimal menghasilkan foto dengan detail dan akurasi warna yang sempurna. Bagi Anda yang mencari solusi fotografi berteknologi tinggi, GFX 100S II adalah jawaban yang tepat. fujifilm gfx 100s ii memang dirancang untuk memberikan pengalaman fotografi yang memuaskan.
Baca Juga : Review Lensa Fujinon GF 500mm Lengkap, Fotografer Wajib Catat!
Ulasan Lengkap Fujifilm GFX 100S II: Harga, Fitur dan Keunggulan
Dengan sensor medium format yang besar, kamera GFX 100S II mampu menangkap lebih banyak cahaya dan detail dibandingkan kamera full-frame konvensional. Teknologi auto fokus yang cepat dan akurat juga membuat hasil foto yang tajam bahkan dalam kondisi minim cahaya. Untuk mendapatkan ulasan lebih lanjut, berikut ini informasinya untuk Anda.
1. Harga
Harga kamera GFX 100S II bervariasi tergantung pada wilayah dan penjual, namun rata-rata dibanderol mulai dari Rp85 juta. Perlu diingat juga, paket dengan lensa dan aksesoris tambahan mungkin tersedia dengan harga yang lebih tinggi. Namun jika Anda membelinya di marketplace, Anda bisa mendapatkan harga yang jauh lebih terjangkau.
2. Resolusi dan Sensor
Kamera GFX 100S II menawarkan resolusi 102 megapiksel untuk menangkap detail yang lebih sempurna. Adanya sensor medium format yang besar memberikan rentang dinamis yang luas dan akurasi warna yang sangat baik, sehingga ideal untuk cetakan besar dan pekerjaan komersial. Ditambah dengan adanya ISO 80 dan prosesor X-Processor 5.
3. Sistem Autofokus
Yang membuat kamera GFX 100S II dinilai lebih unggul adalah karena memiliki sistem auto fokus yang sangat cepat dan akurat. Kamera ini memiliki 425 titik phase-detection yang mencakup hampir seluruh area frame. Fitur Eye Detection AF dan Face Detection AF juga mampu memastikan subjek manusia selalu fokus dan tajam.
4. Stabilisasi Gambar
Tahukah Anda, Kamera GFX 100S II ini dilengkapi dengan sistem stabilisasi gambar dalam bodi yang sangat efektif. Teknologi tersebut memungkinkan Anda untuk melakukan pemotretan handheld dalam kondisi minim cahaya. Digital Image Stabilization (DIS) juga membantu mengurangi guncangan saat merekam video.
Baca Juga : 5 Cara Membersihkan Lensa Kamera yang Tepat Agar Awet
5. Perekaman Video
Kamera GFX 100S II mendukung perekaman video hingga 4K dengan kualitas yang sangat baik. Adapun format video yang digunakan adalah MPEG-4, H.264. Fitur seperti F-Log dan HLG juga akan membantu Anda dalam meningkatkan fleksibilitas saat proses pengeditan warna dan post-processing.
6. Desain dan Konstruksi
Kamera GFX 100S II hadir dengan desain ergonomis dan konstruksi yang kokoh, membuat kamera ini sangat nyaman digunakan dalam berbagai kondisi. Dimensinya sebesar 38 × 28 × 21 cm dengan berat 3000 gram. Adanya fitur weather sealing juga membuat kamera tetap berfungsi optimal meskipun dalam cuaca buruk sekalipun.
Untuk merasakan kelebihan Fujifilm GFX 100S II, ayo segera dapatkan produknya di Blibli yang juga menawarkan banyak promo menarik. Bersama Blibli, Anda berkesempatan mendapatkan kamera GFX 100S II dengan potongan harga hingga 50%, gratis ongkir, dan cashback yang melimpah. Tertarik untuk mendapatkannya? Unduh Blibli sekarang juga!