JATIMTIMES - Presiden Nusantara Gilang Gemilang H. Puguh Wiji Pamungkas menyebut, sektor pertanian memiliki peran penting dalam mewujudkan ketahanan pangan negara. Bagi pria kelahiran 1984 ini, sektor pertanian bukan hanya menjadi penghasil pangan, melainkan juga sumber daya perekonomian hingga sosial bagi masyarakat lokal di tingkat desa sampai ketahanan pangan negara.
"Pertanian pangan adalah tulang punggung ekonomi di banyak desa termasuk di Kabupaten Malang dan bahkan lebih dari itu. Pertanian yang kuat akan memberikan daya dukung bagi ketahanan negara," ungkap H. Puguh Wiji Pamungkas yang namanya masuk dalam bursa calon Bupati Malang periode 2024 - 2029 ini.
Baca Juga : Pilkada Jakarta 2024: PDIP Pertimbangkan Anies Baswedan, Peran Ahok dalam Konsolidasi Partai
Pria asli Kabupaten Malang yang peduli terhadap pembangunan lokal ini menekankan akan pentingnya mendukung sektor pertanian pangan. Dukungan pada sektor pertanian tersebut merupakan upaya dalam rangka membangun ekonomi desa dan menciptakan lapangan usaha yang berkelanjutan.
"Dukungan yang lebih besar kepada para petani dan pengembangan sektor pertanian tidak hanya akan meningkatkan ketahanan pangan negara, tetapi juga akan menciptakan lapangan usaha bagi masyarakat desa," ujar pria yang karib disapa Dokter Puguh ini.
Gagasan yang disampaikan oleh Dokter Puguh tersebut sesuai dengan apa yang saat ini menjadi kebutuhan di Kabupaten Malang. Berdasarkan data Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan (DTPHP) Kabupaten Malang, regenerasi Sumber Daya Manusia (SDM) di sektor pertanian memang masih perlu ditingkatkan.
Data menyebutkan, ada sekitar 9 ribu petani muda di Kabupaten Malang. Di mana, dari jumlah tersebut masih sekitar 70 persen atau sekitar 6.500 petani muda yang telah mendapatkan intervensi dari pemerintah.
"Padahal dengan memberdayakan sektor pertanian pangan, kita dapat menciptakan lapangan kerja lokal, mendukung pengusaha kecil, dan meningkatkan pendapatan masyarakat desa," jelas Dokter Puguh yang merupakan Pendiri Rumah Sakit Umum (RSU) Wajak Husada yang berlokasi di Kabupaten Malang ini.
Dokter Puguh membeberkan beberapa langkah yang bisa diambil dalam mendukung sektor pertanian pangan dan menciptakan lapangan usaha bagi desa. Salah satunya dengan memberikan pelatihan dan bimbingan kepada petani dalam praktik pertanian yang efisien dan berkelanjutan. Termasuk penggunaan teknologi pertanian modern.
Selain itu, peningkatan infrastruktur pertanian meliputi irigasi, jalan desa, dan pasokan listrik untuk mendukung kegiatan pertanian dan mempermudah distribusi hasil pertanian juga perlu dilakukan.
Baca Juga : Kota Batu Dapat Tambahan Alokasi Pupuk Subsidi
"Sehingga dapat mendorong pengolahan hasil pertanian lokal menjadi produk bernilai tambah. Misalnya seperti makanan olahan, kerajinan, dan produk-produk pertanian organik. Sehingga bisa meningkatkan pendapatan dan membuka lapangan kerja," imbuh politisi yang kini terpilih sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Timur ini.
Dokter Puguh menjabarkan, gagasan yang diperlukan dalam pemberian pelatihan, bimbingan hingga penyuluhan tersebut meliputi beberapa hal. Di antaranya penyuluhan kepada petani mengenai teknik bertani yang lebih efisien, pengelolaan sumber daya alam, hingga praktik-praktik berkelanjutan di sektor pertanian.
"Melalui inovasi tersebut diharapkan dapat meningkatkan hasil pertanian dan mengurangi dampak buruk terhadap lingkungan," beber Dokter Puguh.
Tidak kalah penting, lanjut Dokter Puguh, sektor permodalan juga diperlukan dalam meningkatkan sektor pertanian. Termasuk mewujudkan peluang investasi yang tepat bagi pertanian pangan. Tujuannya agar masyarakat desa dapat mengalami pertumbuhan ekonomi yang signifikan dan mencapai keberlanjutan ekonomi jangka panjang.
"Jika ini dilakukan maka juga akan mendukung ketahanan pangan negara, menciptakan lapangan kerja lokal, dan meningkatkan kualitas hidup bagi masyarakat desa," pungkas Dokter Puguh.