free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Savana Bukit Widodaren Gunung Bromo Kebakaran

Penulis : Binti Nikmatur - Editor : A Yahya

20 - Jun - 2024, 15:29

Placeholder
Tampak savana Bukit Widodaren Bromo alami kebakaran. (Foto: X @infomalang)

JATIMTIMES - Pada Kamis (20/6) pagi, media sosial tengah ramai dengan unggahan video yang menunjukkan savana di Bukit Widodaren Gunung Bromo dilalap api. Video yang diunggah oleh @infomalang itu dinarasikan terjadi pada Rabu (19/6) malam. 

"Malam ini terjadi kebakaran savana di Bukit Widodaren, Gunung Bromo. Belum diketahui penyebab dan kronologi, namun wisatawan masih diperbolehkan melakukan aktivitas," tulis @infomalang, yang memperoleh video kebakaran Bromo dari @Bromoprojectid. 

Baca Juga : Gugurnya Sri Makurung Prabu Handayaningrat: Kesetiaan dan Perjuangan Terakhir Pengging untuk Majapahit

Unggahan video kebakaran di savana Bukit Widodaren, Gunung Bromo itu pun menuai beragam reaksi dari warganet. Beberapa warganet menyinggung aksi foto prewedding yang beberapa waktu lalu juga menjadi penyebab kebakaran Bromo. 

"cik maneh, prewedd e sopo maneh iki, ko ga kapok," @sho****. 

Namun beberapa warganet lain, berharap semoga kebakaran dapat segera dipadamkan. 

"Semoga cepat padam. Amin," @yusuf*****. 

Untuk diketahui, kebakaran hebat di Gunung Bromo gegara flare rombongan prewedding terjadi di wilayah Blok Savana Lembah Watangan atau Bukit Teletubbies pada 6 September 2023 lalu. Api yang menghanguskan 504 hektare lahan, baru berhasil dipadamkan secara total pada 14 September 2023. 

Akibat kebakaran itu, Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS) menaksir dampak kerugian sebesar Rp 5,4 miliar. Kerugian itu dihitung dari biaya pemadaman kebakaran, biaya pemulihan ekosistem akibat kehilangan habitat satwa serta kerugian akibat hilangnya jasa rekreasi.

Baca Juga : Semarakkan Idul Adha, Gerindra Kota Malang Rajut Kebahagiaan dengan Berbagi Daging Kurban

Bahkan angka kerugian itu di luar biaya water bombing yang dilaksanakan oleh BNPB. Juga masih di luar biaya pipa-pipa air masyarakat yang rusak yang rencananya akan diganti oleh Pemprov Jatim. 

Sementara itu, lokasi yang diduga mengalami kebakaran yakni Bukit Widodaren, merupakan obyek wisata alam yang lokasinya tidak sangat jauh dari Gunung Batok serta Gunung Bromo. Yakni terletak pada ketinggian dekat 2. 614 mdpl, gunung ini merupakan bagian dari kaldera Tengger sekalian bagian dari Halaman Nasional Bromo Tengger Semeru. 

Tempat wisata terdekat berbentuk puncak gunung ini tidak jauh dari posisi gunung Bromo. Akses pendakian ke puncak bukit Widodaren juga sama dengan obyek wisata di kawasan Bromo yang lain. Yakni bisa lewat kabupaten Pasuruan, Probolinggo, Malang serta Lumajang. Untuk menjangkau kawasan ini perlu sewa jeep bromo, sebab kondisi jalan yang curam dan banyak tanjakan tajam.

Hingga berita ini ditulis, media ini masih berupaya mengonfirmasi ke pihak BB TNBTS soal kebenaran kabar adanya kebakaran di Savana, Bukit Widodaren, Bromo. 


Topik

Peristiwa kebakaran hutan gunung bromo bukit widodaren padang savana



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Binti Nikmatur

Editor

A Yahya