free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Politik

Pilkada Kota Batu 2024

Masuk 4 Besar Polling Calon Wali Kota Batu, Heli Suyanto: Tunggu Petunjuk Partai dan Aspirasi Masyarakat

Penulis : Prasetyo Lanang - Editor : Nurlayla Ratri

11 - May - 2024, 00:06

Placeholder
Ketua DPC Gerindra Heli Suyanto yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Batu masuk empat besar polling Calon Wali Kota Batu. (Foto: Istimewa)

JATIMTIMES - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batu Heli Suyanto mulai diperhitungkan di bursa calon wali kota. Politikus Partai Gerindra itu angkat bicara ihwal namanya berada di empat besar polling calon wali kota hasil penjaringan yang dilakukan JatimTIMES Network (JTN) sejak Rabu (24/4/2024).

Untuk diketahui, nama-nama yang tercantum dalam penjaringan tim JTN ini sebagian merupakan tokoh populer yang digadang-gadang bakal maju menjadi calon Wali Kota Batu. Sejumlah tokoh yang diusulkan tentu bisa berubah seiring dengan aspirasi masyarakat dan pembaca JatimTIMES. 

Baca Juga : Jika Rekom DPP PKB Turun untuk Lathifah-Dewa, Kholiq Legawa dan Siap Dukung

Adapun sejumlah nama yang disodorkan dalam polling calon Wali Kota Batu 2024-2029 sebanyak 12 tokoh. Di antaranya adalah Punjul Santoso, Dewanti Rumpoko, Aries Agung Paewai, Nurochman, Krisdayanti, Ludi Tanarto, Didik Mahmud, Heli Suyanto, Abdul Majid, Ganis Rumpoko, Edi Sunaedi dan Didik Gatot Subroto.  

Heli Suyanto sendiri dari hasil sementara per Jumat (10/5/2024), tertinggi keempat. Bahkan menempel ketat dengan mantan wali kota Dewanti Rumpoko dengan perolehan sama 14 persen. Sementara Krisdayanti masih memuncaki polling dengan 27 persen, serta Didik Gatot Subroto di posisi kedua 24 persen.

Dikonfirmasi JatimTIMES, Heli Suyanto menanggapi santai. Ia bersyukur jika dari polling pembaca tersebut namanya cukup banyak mengantongi suara. 

"Alhamdulillah sudah diberi kepercayaan, terima kasih kami ucapkan kepada masyarakat," kata Heli, Jumat (10/5/2024).

Dirinya lebih banyak menunggu dari hasil pertimbangan partainya di Kota Batu dan dinamika yang ada di masyarakat. Selain itu, Gerindra sendiri pada Pileg Februari kemarin perolehannya belum mencapai 20 persen atau tidak bisa mengusung calon sendiri tanpa koalisi.

Baca Juga : Konsisten Implementasikan Inisiatif Keberlanjutan, FIFGROUP Peroleh The Best CSR in Finance Sector 2024

"Nunggu perintah partai dan aspirasi masyarakat," jawabnya singkat, saat ditanya mengenai keinginan dan kesiapan maju sebagai calon wali kota.

Kendati begitu, pihaknya terus melakukan komunikasi dengan parpol lain terkait dengan Pilkada. Menurut dia, Gerindra bisa mencalonkan dari internal kader dan tidak menutup kemungkinan memajukan tokoh dari luar partai. Gerindra Kota Batu juga belum membuka pendaftaran calon wali kota. Dalam waktu dekat, kata Heli, akan dikonkretkan untuk melakukan komunikasi Pilkada di antara parpol.

"Saya pribadi, tanggal 13 Mei ini berangkat haji. Sepulang haji semoga dapat petunjuk, mudah-mudahan. Kalau soal komunikasi beberapa parpol sudah komunikasi. Seperti PDIP, PKB yang setiap hari ketemu jadi sering komunikasi," imbuhnya.


Topik

Politik Pilkada Kota Batu Gerindra Heli Suyanto hasil polling



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Prasetyo Lanang

Editor

Nurlayla Ratri