JATIMTIMES - Innova pelat dinas ngebut hampir senggol pengendara motor di Malang viral di media sosial.
Peristiwa yang memperlihatkan mobil innova berpelat dinas itu diketahui dari unggahan akun Instagram @informasmlg.
Baca Juga : Polres Blitar Kota Ungkap Kasus Pencurian Motor di RSUD Mardi Waluyo, Modus Pelaku Terbongkar
Dalam video yang dibagikan pada Rabu, (1/5/2024) terlihat pengendara motor yang membawa motornya dengan santai. Terlihat suasana jalanan yang tidak terlalu ramai.
Didepan pemotor tersebut terlihat pengendara motor lain. Setelah beberapa menit perjalanan, pengunggah video menjelaskan jika di belakangnya terdapat mobil Innova berpelat dinas.
Ia menjelaskan jika mobil dinas tersebut bermaksud untuk mendahului padahal dari arah berlawanan sudah terlihat mobil pikap putih yang melaju dengan cukup kencang.
"Disini terlihat jelas mobil pikap warna putih dari lawan araharah! ! Dan kondisi jalan menikung&sempit.. . Terlihat dari kaca spion dari belakang pengendara innova yang AROGAN," Jelas keterangan video.
Benar saja, saat Innova memaksa untuk mendahului mobil pikap harus mepet kejalan dan terpaksa membunyikan klakson agar Innova sadar jika aksinya salah.
Tak hanya mobil pikap yang menjadi korban, pengendara motor yang merekam peristiwa tersebut mengaku jika ia hampir masuk ke sungai akibat ulah mobil Innova berpelat dinas itu.
"Disini dia mepet ke kiri karena ada mobil pikap putih dari lawan arah... & saya hampir masuk ke parit pinggir sungai. . . Dan disini saya berkendara dengan istri & anak saya yang masih umur 1 tahun," Keterangan dalam video.
Dari kelanjutan video, terlihat memang Innova berpelat dinas tersebut ugal-ugalan dan tidak memperhatikan pengendara lain di sekitarnya.
Baca Juga : Polres Blitar Kota Ungkap Kasus Pencurian Motor di RSUD Mardi Waluyo, Modus Pelaku Terbongkar
Bahkan saat diminta untuk menepi oleh pengendara motor, mobil berpelat N 1211 AP itu justru tancap gas dan membunyikan klakson dengan sangat kencang.
Tak diketahui secara pasti dimana peristiwa itu terjadi, hal itu lantaran pengunggah tak menyertakan lokasi pada video ataupun keterangan.
Video itu pun kini viral dan memantik beragam reaksi warganet. Tak sedikit dari mereka meminta agar pemilik mobil tersebut segera ditindak.
"Intansi terkait, harus ditindak itu," Komen @ibad***.
"Emang boleh mobil dinas dipake keluar saat hari libur," Tanya @jhan***.
"Pemkot apa pemkab ya?," Tanya akun @denny***.