JATIMTIMES - Direktur Utama BUMN PT SIER Rungkut Surabaya, Didik Prasetiyono mendorong masyarakat agar bisa mengawasi Pemilu tahun 2024 ini dengan jujur dan adil.
Untuk itu melalui laman akun Instagramnya dia mengajak masyarakat untuk mengawasi Pemilu kali ini cukup dengan berbekal handphone saja. Dan kemudian menginstal aplikasi Kawalpemilu di Playstore.
Baca Juga : Ketika CFD Ditiadakan, Tapi Warga Malang Ngotot Penuhi Jalanan Ijen
Situs Kawalpemilu.org saat ini memang hadir kembali untuk mengawal proses penghitungan suara Pilpres 2024. Ini adalah laman unggahan foto C.Hasil-PPWP atau C.Hasil Salinan-PPWP yang bisa diakses khalayak masyarakat selama masa Pemilu.
"Jangan takut karena hak memotret ada di Peraturan PKPU Nomor 25/2023 Pasal 59," terang Didik, Minggu (11/2).
Dikutip dari situs resminya, Kawalpemilu.org adalah inisiatif urun-daya (crowdsourcing) netizen Indonesia Pro Data yang berdiri sejak 2014 untuk menjaga suara rakyat di Pemilu melalui teknologi real count cepat dan akurat.
Kawalpemilu.org bertujuan memfasilitasi partisipasi seluruh lapisan masyarakat untuk mengawal pelaksanaan dan penghitungan hasil Pemilu di setiap TPS se-Indonesia melalui teknologi yang mudah dan andal. Nantinya, hasil tersebut akan ditampilkan secara real time sehingga memudahkan masyarakat memantau perhitungan suara.
Cara kerja dan ikut partisipasi Kawalpemilu.org.org
Kawalpemilu.org hadir untuk berkolaborasi dan mengajak masyarakat untuk berpartisipasi mengawasi penghitungan suara lewat platform itu. Kawalpemilu.org ingin menjadi tempat untuk mencocokan data dari TPS sampai tabulasi tingkat nasional.
Semakin banyak orang yang mengunggah foto dari TPS tersebut, semakin besar transparansi di TPS tersebut.
Cara Kerja Kawalpemilu.org
1. Siapapun bisa memfoto hasil Pilpres dari TPS (C.Hasil-PPWP berisikan hasil akhir setiap paslon).
2. Kemudian login ke Kawalpemilu.org.org dan unggah foto tersebut, beserta angka hasilnya.
Baca Juga : Bawaslu Kabupaten Blitar Tertibkan Ribuan APK di Hari Tenang Pemilu 2024
3. Moderator akan me-review foto, hasil suara, dan lokasi TPS yang diunggah.
4. Hasil juga akan dicek ulang oleh sistem Kawalpemilu.org.
Kawalpemilu.org berprinsip bahwa data C.Hasil-PPWP merupakan hak publik untuk diketahui, sehingga publik bisa memonitor pergerakan perolehan suara di tiap Pemilu. Semakin banyak TPS yang foto C.HASIL-PPWP-nya tersedia di situs Kawalpemilu.org.org, semakin hasil tabulasi nasional akan mendekati hasil yang sahih.
"Tiap pengawas, saksi, dan bahkan warga masyarakat berhak mengambil foto lembar C.Hasil-PPWP setelah selesai penghitungan di TPS," imbuh Didik.
Kawalpemilu.org mengundang tiap anggota masyarakat, para saksi TPS, para pengawas Pemilu, dan juga semua anggota panitia KPPS dan tim sukses partai atau paslon untuk menyumbangkan foto C. Hasil-PPWP di tiap TPS yang mereka jaga.