JATIMTIMES - Belakangan ini media sosial dihebohkan dengan keluhan warganet soal adanya sejumlah anak jalanan atau anak punk yang berada di lampu merah. Mereka disebut kerap membuat resah sejumlah pengendara motor atau mobil karena dianggap meminta dengan paksaan.
Keluhan itu awalnya datang dari seorang warganet, kemudian diunggah ke akun @info_malang. Warganet tersebut mengeluhkan keberadaan anak punk di perempatan Blimbing, di sekitaran Jalan Raden Panji Suroso, Kecamatan Blimbing, Kota Malang.
Baca Juga : Viral Jamur Unik Tumbuh di Lamongan, Bentuknya Bikin Warganet Salfok: Koyok Manuk
Menurut warganet tersebut anak punk di Jalan Raden Panji Suroso itu diduga meminta uang dengan memaksa.
"Min, mau ngelaporin di perempatan blimbing lampu merah ada punk2 an gak jelas maksa minta uang sambil nyodorin topi nya..," tulis warganet yang diunggah ulang info_malang.
Warganet tersebut mengaku jika keberadaan anak punk tersebut sudah berminggu-minggu di kawasan perempatan Blimbing tersebut. Ia pun mengaku resah dengan adanya para anak punk.
"Udh beberapa Minggu ini, td sore berangkat sama mama tak bonceng topi org nya di pepet2in ke mama ku padahal aku sudah nolak terus2an.. risih poll," jelasnya.
"Kurang ajar dengan alasan belom makan dari td sore sampe malem jam 11 ini aku pulang sampe rumah masih ngemis2 ke orang2 yg di lampu merah arah bandara pakis," sambung keterangan akun tersebut.
Sontak unggahan itu pun menuai beragam reaksi dari warganet. Banyak warganet yang meminta agar para anak punk yang dinilai meresahkan keberadaannya di lampu merah itu segera ditertibkan.
Baca Juga : Menangkan Gugatan Perdata Waris, Rustini Lega Didampingi LBH Mitra Santri Situbondo
"Nah ini bener. Aku pernah liat motor di depanku, mbaz2, juga digituin. Spionnya dipegang2, dipepetin dan rata2 sing dipepet pengendara cewe. Meresahkan bgt. Sampe malem mereka ada. Plis help pak @satpolpp.malangkota. Aku pernah min jam 9 malem sama suami lewat jalan tenaga, udah sampe di tikungan sampah deket keluarahan. Eh tha kok mereka mabuk, jalan di tengah jalan, dan nyetopin orang lewat. Bahaya pol min. Ngisruh banget," @titacham*****.
"Mereka biasanya tdr nya d depan ruko alfamart LA sucipto,, pihak alfa sdh mencoba usir krna membuat pemandangan gak enak,, tp mrk ttp ajah tdr dsana.. wes angel," @leeaj****.
"Iku ket subuh manggrok nde kono arek punk iku. Aku nek budal isuk mesti ketemu mereka nyodorno topi e mbe rodok mekso dan sabendino onok nde kono terus," @akuinu****.
"DiPerempatan LA.Sucipto sama gak Ya orangnya.. soale sama sering nyodorin t alasan blm makan," @dindadwihandaya******.