free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Kesehatan

Angka Stunting Berhasil Turun 6,3 Persen, Pj Wali Kota Batu Beberkan Faktornya

Penulis : Irsya Richa - Editor : Yunan Helmy

16 - Dec - 2023, 03:22

Placeholder
Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai saat mengunjungi anak terkena stunting di Kota Batu beberapa saat lalu. (Foto: Irsya Richa/MalangTIMES)

JATIMTIMES - Upaya Pemkot Batu untuk menekan angka stunting membuahkan hasil. Buktinya kini angka stunting mengalami penurunan mencapai 6,3 persen.

Dari data Dinas Kesehatan Kota Batu, pada kegiatan bulan timbang Januari 2023  angka stunting di Kota Batu mencapai 21,1 persen. Kemudian pada bulan timbang September 2023, menurun 6,3 persen. Dengan demikian  angka stunting kini menyentuh angka 14,8 persen.

Baca Juga : Ribuan Kiai Kampung Deklarasikan Dukungan untuk Prabowo-Gibran: Suara Mataraman Berkomitmen pada Pilpres 2024

Penurunan angka ini membuat Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai cukup sumringah dan bangga kepada para kader dan tim percepatan penanganan stunting. Ini juga hasil dari setiap hari di sela padatnya kegiatan, Aries terjun langsung ke lapangan mengunjungi anak stunting.

Di  sana Aries memberikan perhatiannya untuk menanyakan perkembangan anak tersebut. Bahkan dengan terjun langsung Aries mengetahui apa yang menjadi faktor penyebab stunting. Yakni gaya hidup dan gadget rupanya juga berpengaruh terhadap tumbuh kembang anak sehingga anak-anak jadi susah makan. 

”Fenomena penggunaan smartphone yang berlebihan juga salah satu faktor kurangnya perhatian orang tua terhadap anaknya. Yang penting anaknya tidak nangis,dipegangi gadget itu juga berpengaruh sekali," ujar Aries.

Aries menambahkan, kader sangat penting dalam mempercepat penurunan stunting di setiap wilayah. Pendekatan itu bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat.

Baca Juga : 3 Kelurahan di Kota Malang Ini Ditarget Zero Stunting 2024 Mendatang

“Berbagai upaya yang dilakukan oleh Pemkot Batu bersama dengan kader dan tim percepatan penanganan stunting tampaknya membuahkan hasil yang baik,” kata Aries usai kegiatan Penguatan Program Bangga Kencana dan percepatan Penurunan Stunting bagi Kader KB dan Tim Pendamping Keluarga di Hall Hotel Selecta, Jumat (15/12/2023).

Diketahui upaya Pemkot Batu untuk menekan angka stunting mulai dari pendampingan bagi ibu hamil. Pemantauan status gizi dan imunisasi menjadi perhatian utama.

Selain itu, implementasi Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) untuk meningkatkan akses sanitasi dasar juga menjadi bagian dari strategi penanganan stunting.


Topik

Kesehatan Stunting Kota Batu penurunan stunting Pemkot Batu



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

Yunan Helmy