JATIMTIMES - Berdiri sejak tahun 2015, Buttonscarves menjelma jadi brand jilbab premium yang mampu membuat kaum hawa antre 5 meter untuk dapat memiliki selembar kerudung yang harganya jauh dari kata murah.
Harga rata-rata produk jilbab segiempat (motif) Buttonscarves dibanderol Rp395 ribu hingga Rp425 ribu. Sementara untuk jilbab basic (polos) harganya sekitar Rp245 ribuan. Harga tersebut tergolong mahal untuk ukuran jilbab berbahan voal atau satin silk.
Baca Juga : Cocok untuk Para Sultan, Inilah 5 Brand Fashion Terpopuler dan Termewah di Dunia
Meski harganya tergolong mahal untuk ukuran selembar jilbab, nyatanya Buttonscarves tetap digemari para perempuan berhijab di Indonesia. Nah, sebagai rekomendasi, dipembahasan kali ini akan memberikan beberapa produk jilbab Buttonscarves yang terbaik 2023 yang bisa kalian coba.
1. Jilbab Buttonscarves The Tapis Square.
Hijab ini terbuat dari bahan Venice Voile yang terdiri dari 100% Polyester, memberikan kenyamanan dan kelembutan saat dikenakan. Hijab ini memiliki detail pinggiran yang dipotong dengan teknik lasercut, memberikan sentuhan khas dan menambahkan nuansa yang mewah. Selain itu, hijab ini juga dilengkapi dengan gold charm yang menambahkan sentuhan elegan pada penampilan.
Dengan bahan Venice Voile yang berkualitas, hijab ini memiliki ketebalan yang sempurna sehingga tidak transparan, memberikan kepercayaan diri dalam berbusana. Bahan ini juga tidak licin sehingga mudah diatur dan dikenakan sesuai dengan gaya yang diinginkan. Jilbab Buttonscarves The Tapis Square memiliki ukuran 110 x 110 cm, memberikan cakupan yang cukup luas dan fleksibilitas dalam penggunaan.
2. Jilbab Buttonscarves Dubai Voile Square Jade.
Rekomendasi jilbab Buttonscarves selanjutnya adalah Buttonscarves Dubai Voile Square Jade. Kerudung ini berwarna hijau gelap dengan aksen bunga-bunga warna terang di bagian bawahnya yang sangat menawan. Akan terlihat sangat anggun jika kerudung ini dipadukan dengan baju berwarna hijau atau warna netral lainnya.
Bahan kainnya tidak mudah kusut dan cenderung tebal sehingga saat digunakan tidak perlu khawatir akan kelihatan rambut. Menggunakan material premium voile & satin slik dengan lebar 110 x 110 cm membuat kerudung ini mampu menutupi bagian dada dengan baik.
3. Jilbab Buttonscarves x Rumah Ayu Alamanda Pink Scarf.
Jilbab Buttonscarves x Rumah Ayu Alamanda Pink Scarf adalah project kolaborasi rumah mode Sarah Sofyan dan brand jilbab lokal terkenal Buttonscarves. Tersedia dalam beberapa warna soft seperti warna pink yang satu ini.
Di desain pattern natural bunga allamanda dan sangat khas dengan identitas logo Buttonscarves di salah satu bagian ujungnya.
Baca Juga : Iring-iringan Motor Sebabkan Kecelakaan di Karangploso, Korban Alami Luka Berat
Jilbab segiempat Buttonscarves Rumah Ayu seri Alamanda ini terbuat dari bahan Voal Ultrafine. Bahanya yang tipis, ringan, dan bertekstur tapi tidak menerawang.
4. Jilbab Buttonscarves Sofya Square.
Jilbab Buttonscarves Sofya Square ini harganya memang cukup tinggi. Namun, harganya sangat sesuai dengan kenyamanan yang akan dirasakan ketika memakainya. Tak heran, jilbab ini sangat disukai hingga banyak jastip yang menjualnya.
Dibandingkan dengan brand lain, bahan hijab voal dari Buttonscarve ini terasa lebih kaku. Namun, hal tersebut membuat bentuknya menjadi tidak mudah penyok atau rusak ketika dikenakan. Jadi, tidak perlu khawatir hijab akan berantakan meski tertiup angin.
5. Jilbab Buttonscarves Bimu Voile Square.
Rekomendasi jilbab Buttonscarves yang terakhir adalah Bimu Voile Square. Sebagai salah satu brand lokal yang berhasil menembus pasar internasional, hijab voal Buttonscarves selalu menjadi incaran para BS Lady.
Seri jilbab Bimu Voile Square berusaha menampilkan sisi wanita pekerja keras yang anggun dan berkelas. Hijab motif monogram ini memiliki banyak pilihan warna yang menarik. Bisa juga memadukannya dengan pakaian kerja polos supaya penampilan makin menawan.