free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

Wisuda Periode 1 Tahun 2023, Begini Pesan Rektor UIN Malang untuk Wisudawan 

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : A Yahya

18 - Mar - 2023, 20:28

Placeholder
Rektor UIN Maliki Malang saat memberikan sambutan pada Wisuda periode I tahun 2023 (Ist)

JATIMTIMES - Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang melaksanakan prosesi wisuda Sarjana dan Pascasarjana Periode I 2023, Sabtu (18/3/2023). Dalam prosesi wisuda itu, terdapat 800 wisudawan yang dilepas.

Rektor UIN Maliki Malang, Prof Dr Zainuddin MA, dalam sambutannya memberikan pesan pada para wisudawan, bahwa tantangan saat ini jauh lebih kompleks dalam segala aspek. Baik itu, sambung Rektor pada aspek ekonomi, politik, budaya maupun aspek pendidikan itu sendiri. 

Baca Juga : Update Korban Meninggal Kebakaran Depo Plumpang Bertambah Jadi 29 Orang

"Oleh sebab itu, kita harus dapat mengantisipasinya dengan persiapan segala matang, harus dilakukan dengan terencana," paparnya.

1

Sebagai sarjana dan seorang pelajar, dituntut untuk mampu berperan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Terlebih lagi, sebagai lulusan sarjana dari perguruan tinggi Islam UIN Maliki Malang, maka ilmu yang amaliyah dan ilmiah harus dikedepankan.

Tujuan pendidikan lebih dari hanya sekedar transfer knowled atau menginformasikan pengetahuan, melainkan adalah pengembangan manusia seutuhnya ataupun pendidikan secara lahir dan batin. UIN Maliki Malang menjadi perguruan tinggi yang berkomitmen untuk terus maju dan mencetak lulusan berkualitas dengan kompetensi profesional. 

Selain itu, dengan pola integrasi keilmuan antara sains dan agama, membuat lulusan UIN Maliki Malang tak hanya memiliki pengetahuan umum yang baik, namun juga memiliki kemampuan dan pengetahuan yang baik tentang agama. 

"Maka apapun program studi (Prodi) yang dipilihnya, baik itu Kedokteran, Sains dan Teknologi, harus tetap kompeten di bidang agama," tegas Rektor asal Bojonegoro ini.

2

Pusat-pusat pengembangan pemahaman agama di UIN Maliki Malang telah tersedia dengan pengelolaan yang baik. Sepeti halnya Ma'had, maupun program pembinaan yang strategis, sehingga mampu mencetak lulusan-lulusan berkualitas.

Baca Juga : Profil Para Hakim yang Vonis Bebas 2 Terdakwa Tragedi Kanjuruhan

"Pendidikan karakter saat ini begitu penting. Bahkan di barat mulai menyadari itu. Pendidikan karakter sangatlah urgent sebagai kunci," 

Pendidikan tanpa karakter, tentunya akan justru mencetak lulusan yang melakukan eksploitasi dan tak humanis baik pada manusia atau ekologi.  Untuk itulah, seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, bahwa UIN Maliki Malang telah menyiapkan berbagai program strategis yang juga mendukung mewujudkan kampus unggul bereputasi internasional.

"Para alumni terus belajar dan belajar. Tidam pernah ada akhirnya belajar. Terus berikhtiar dan berdoa, jaga nama baik almamater, perbanyak relasi, jaga relasi dengan Tuhan, hormati orang tua dan guru. Hindari segala macam bentuk kekerasan, akomodatif terhadap budaya, cintailah Indonesia, pungkasnya.


Topik

Pendidikan UIN Maliki Malang prof Zainuddin mahasiswa UIN Malang



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

A Yahya