JATIMTIMES - Minyak jelantah atau minyak sisa sering kali dibuang begitu saja karena dipikir tidak memiliki kegunaan lagi.
Namun ternyata, minyak jelantah bisa difungsikan menjadi barang yang bisa dijual kembali.
Baca Juga : Pemkab Blitar Sebut Kerugian Materiil Ledakan Sadeng Rp 500 Juta
Salah satunya seperti yang dibagikan oleh akun Tiktok @mewalikijaya. Dalam video itu, ia membagikan tips membuat lilin dari bahan utama minyak jelantah.
Cara yang pertama, ambil wadah lalu masukkan arang dan minyak jelantah sebanyak 300 ml. Diamkan selama 24 jam.
Setelah 24jam, pindahkan minyak jelantah ke dalam wadah dan jangan lupa untuk disaring agar kotorannya tidak ikut.
Lalu, panaskan minyak jelantah dengan api kecil bersama dengan stearin atau pengeras minyak sebanyak 100gr. Jumlahnya bisa disesuaikan dengan jumlah minyak yang digunakan.
Setelah itu, hancurkan krayon bekas. Untuk warnanya bisa disesuaikan dengan selera. Lalu, masukkan ke dalam minyak yang sudah dipanaskan bersama dengan stearin. Aduk sebentar hingga krayon larut. Setelah itu, masukkan minyak kayu putih 5-10ml, aduk sebentar dan matikan apinya.
Baca Juga : Lomba Desa Kabupaten Malang 2023, Akademisi Unikama: Momen Tepat Evaluasi Desa
Setelah itu, siapkan wadah pencetak lilinnya yang sudah disiapkan sumbu. Lalu, tuang minyak yang sudah dicampur dengan beberapa bahan tadi. Diamkan selama 24jam.
Setelah 24 jam, lilin dari minyak bekas atau minyak jelantah pun jadi dan siap untuk dipasarkan atau pun dipakai sendiri.