JATIMTIMES - Kabar membanggakan datang dari petarung MMA Jeka Saragih. Meski kalah dari Anshul Jubli dalam laga final Road to UFC 2022, namun petarung asal Sumatera Utara (Sumut) itu resmi dikontrak oleh UFC.
Seperti diketahui, UFC (Ultimate Fighting Championship) adalah ajang tarung MMA (Mixed Martial Arts/ pertarungan beladiri campuran) terbesar dan bergengsi di dunia.
Baca Juga : HPN 2023, Wali Kota Sutiaji: Media Harus Independen dan Menjadi Kepanjangan Tangan Masyarakat
Kabar resminya Jeka Saragih dikontrak oleh UFC diunggah melalui akun Instagramnya bersama Mola Sport, pada Kamis (9/2).
"Indonesia, kita memiliki petarung pertama yang resmi dikontrak UFC," tulis keterangan dalam unggahan itu.
Dalam video unggahan itu nampak Jeka Saragih menandatangani kontrak resmi dari UFC.
"Jeka Saragih, bersama dengan manajer Graham Boylan, telah menandatangani kontrak lima pertarungan bersama UFC. Ini menjadikan Jeka sebagai petarung Indonesia pertama di UFC," lanjutan keterangan tulisan pada akun tersebut.
Sebelumnya, Jeka Saragih memiliki rekor kemenangan di dunia MMA profesional sebanyak 13-3. Di Road to UFC, Jeka dua kali menang via KO (Knock-Out) dan sekali kalah melalui TKO (Technical Knockout).
"Meski kalah di final #roadtoufc, UFC masih menawarinya kontrak berdasarkan penampilannya di babak sebelumnya. Dia sekarang akan tinggal dan berlatih di AS untuk mempersiapkan debutnya," lanjut keterangan tulisan tersebut.
Sebagai tambahan informasi, pria kelahiran 1 Januari 1995 itu awalnya adalah atlet wushu dan pernah mewakili Indonesia dalam kejuaraan wushu di Filipina.
Baca Juga : Kunjungi SIER, Dubes RI untuk Tunisia: Impor Indonesia Lampaui Negara ASEAN Lainnya
Meski magang sebagai galangan kapal di Batam, Ia tetap melatih kemampuan bela dirinya. Saat SMP, Jeka mengaku terpaksa belajar bela diri karena kerap dibully teman-temannya.
Nama Jeka semakin mencuat usai menjadi juara kelas ringan 70 kg di MMA One Pride 2017. Dia juga berhasil mempertahankan gelarnya sebanyak empat kali, sebelum kalah pada Februari 2020 dari Angga Hans.
Kini nama Jeka Saragih semakin membanggakan, lantaran menjadi petarung pertama dari Indonesia yang berkesempatan mendapat kontrak UFC sebanyak 5 kali pertarungan.
"Untuk masyarakat Indonesia, khususnya Sumatera Utara, Kabupaten Simalungun, mohon doa dan dukungannya di pertandingan di UFC. Horas!," ungkap Jeka menutup video unggahannya.