JATIMTIMES - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG Juanda mengeluarkan ramalan cuaca di Surabaya hari ini, Sabtu (4/2/2023).
Cuaca di Kota Pahlawan pada siang hari diperkirakan akan diguyur hujan ringan di kawasan Pakal. Sementara untuk wilayah lainnya secara merata diperkirakan berawan.
Baca Juga : Batalkan Rencana Kerja di Singapura, Calon PMI Asal Banyuwangi Diminta Bayar Ganti Rugi oleh Perusahaan
Masuk pada sore hari, hujan lebat disertai petir hampir merata di seluruh kawasan.
Namun, untuk wilayah Bulak, Genteng, Kenjeran, Krembangan, Mulyorejo, Pabean Cantikan, Pakal, dan Tambaksari hanya diguyur hujan ringan.
Beranjak pada malam harinya, hujan reda dan seluruh kawasan diperkirakan cerah berawan.
Masuk pada Minggu (5/2/2023) dini hari, wilayah Gayungan, Gunung Anyar, Rungkut, dan Wonocolo berawan. Wilayah lainnya akan diguyur hujan ringan.
Baca Juga : DLH Kota Malang Segel Kursi Taman di Jalan Ijen
Untuk suhu di Surabaya, BMKG memperkirakan berada di angka 24-32 derajat celsius.