JATIMTIMES - Komisi Pemilihan Umun (KPU) Kota Kediri resmi melantik kurang lebih 138 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) se - Kota Kediri.
Pelantikan yang berlangsung di Hotel Lotus Kota Kediri itu dihadiri secara langsung oleh Walikota Kediri, Abdullah Abu Bakar, Ketua KPU Kota Kediri Pusporini Endah Palupi, seluruh Lurah di Kota Kediri dan jajaran SKPD terkait.
Baca Juga : Kuat Ma'ruf Mengaku Bodoh dan Tidak Paham Alur Persidangan yang Selama Ini Dijalani
Ketua KPU Kota Kediri, Pusporini Endah Palupi mengatakan, sebanyak 138 anggota PPS terpilih ini nantinya akan bekerja dan membantu KPU Kota Kediri dalam penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
"Anggota PPS yang dilantik ini sebelumnya telah diumumkan ke publik di wilayah itu, di mana peringkat 1,2 dan 3 ditetapkan sebagai anggota PPS terpilih sedangkan peringkat 4,5 dan 6 sebagai calon pengganti antar waktu," terangnya, Selasa (24/1/23).
Dia berharap, kalangan anggota PPS yang terpilih ini nantinya bisa menjalankan tugasnya dengan baik serta menjaga integritas sebagai anggota PPS serta menjaga marwah sebagai penyelenggara pemilu yang independen.
Baca Juga : Ganjar Pranowo Takziah ke Rumah Duka Dubes Muhammad Prakosa
Lebih lanjut, Pusporini mengaku, anggota PPS dalam pemilu kali ini didominasi oleh anggota pemula. Di mana persentasenya 70 persen didominasi anggota pemula.