JATIMTIMES - Masa jabatan Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko bersama wakilnya Punjul Santoso akan berakhir pds Selasa 27 Desember 2022 mendatang. Namun hingga saat ini siapa yang akan menjadi Pj Wali Kota Batu masih belum diketahui.
Ya hingga Jumat (23/12/2022) nama siapa yang akan menjadi Pj Wali Kota Batu rupanya masih belum diumumkan oleh Kementerian Dalam Negeri. Sebelumnya ada 6 nama yang diusulkan oleh DPRD Kota Batu dan Gubernur Jatim.
Baca Juga : Mahasiswi UM Malang Ditemukan Tak Bernyawa di Rrumah Indekos
6 nama calon yang diusulkan yakni, Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Jatim Aries Agung Paewai, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Jatim Pulung Chausar, dan Kepala Dinas Peternakan (Kadisnak) Jatim Indyah Aryani.
Lalu Kepala Dinas Kominfo Provinsi Jawa Timur Hudiyono, Sekretaris Daerah Kabupaten Malang Wahyu Hidayat dan Sekretaris Daerah Kota Batu Zadim Efisiensi.
Saat ditanya kira-kira siapa yang akan menjabat Pj Wali Kota Batu, Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko memberikan bocoran 3 besar siapa mereka. “Sampai sekarang belum ada pengumuman siapa yang akan jadi Pj,” ucap Dewanti.
“Yang jelas tiga besarnya Pak Aris, Pak Hudi dan Pak Sekda Kota Batu. Insyallah dari tiga itu salah satunya,” tambah Dewanti, Jumat.
Menurut Dewanti 3 besar di antaranya adalah Kepala BPSDM Jatim Aries Agung Paewai, Kepala Dinas Kominfo Provinsi Jawa Timur Hudiyono, dan Sekretaris Daerah Kota Batu Zadim Efisiensi.
Baca Juga : Terjerat Dugaan Pelecehan Seksual, KPU RI Dilaporkan ke DKPP oleh 'Wanita Emas'
Dewanti berharap Pj Wali Kota Batu yang terpilih dapat melanjutkan pembangunan yang sudah dilakukan Dewanti selama menajabat sebagai Wali Kota Batu.
“Harapan saya Pj Wali Kota bisa terus menjaga situasi agar tetap kondusif dan melanjutkan pembangunan-pembangunan yang belum terlaksana,” harap Dewanti yang juga dosen ini.