JATIMTIMES - Sisir yang kotor menjadi salah satu permasalahan bagi rambut, tapi tidak semua orang menyadari hal tersebut. Sebab sisir yang kotor dapat menyebabkan rambut mudah berminyak dan berketombe.
Sayangnya sisir kotor dan berdebu itu, tak digubris oleh banyak orang. Jadi jangan salahkan sampo atau perawatan rambut lainnya jika mengalami masalah pasa rambut.
Baca Juga : Aksi Panggungnya Diberhentikan secara Paksa, Ifan Seventeen Mengamuk Tulis ini di Instagram
Agar terhindar masalah rambut, kalian perlu membersihkan sisir maupun peralatan rambut lainnya secara berkala. Baru-baru ini Beauty Content Creator @katiefarhood membagikan tipsnya untuk menjaga kebersihan sisir serta mencegah masalah rambut.
Langkah-langkah untuk membersihkan sisir itu pun mudah tanpa ribet. Pertama yang harus dilakukan bersihkan sisir dari sisa rambut rontok. Kemudian siapkan baskom atau wadah untuk membersihkan sisir.
Setelah wadah siap letakkan sisir ke dalamnya. Lalu tuangkan sedikit clarifying shampoo dan sabun pencuci piring. Jangan lupa beri air bersih atau air hangat setidaknya hingga sisir terendam.
Jika sudah, biarkan atau diamkan sisir yang sudah terendam air di dalam baskom selama satu jam. Selama merendam sisir yang kotor itu akan terjadi perubahan pada warna air.
Baca Juga : 12 Bulan Terakhir, 2,45 Juta Remaja di Indonesia Alami Gangguan Jiwa
Dengan perubahan warna air itu menandakan kondisi sisir yang kotor dan telah dibersihkan. Jadi, kalian bisa menggunakannya kembali dan meminimalisir potensi masalah rambut.
Jika ingin rambut kalian tetap sehat jangan lupa perhatikan sisir kalian. Setidaknya, lakukan seminggu sekali agar kesehatan kulit kepala dan rambut tetap terjaga.