free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pemerintahan

Lewat Aplikasi DPUPRPKP 'Sibama', Masyarakat Kota Malang Dapat Pantau Profil Drainase

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

30 - Nov - 2022, 01:05

Placeholder
Capture gambar aplikasi Sibama (Ist)

JATIMTIMES - Masyarakat Kota Malang dapat memantau dan mengetahui profil drainase di Kota Malang. Melalui aplikasi Sibama, (Sistem Informasi Banyu Malang), masyarakat dapat dengan mudah mengetahui informasi detail profil drainase secara lengkap. 

Profil drainase yang ditampilkan ini tersebar di lima kecamatan di Kota Malang. Yaitu, Kecamatan Blimbing, Lowokwaru, Klojen, Sukun, dan Kedungkandang. Sehingga, pengguna bisa mendapatkan informasi terkait saluran drainase sesuai wilayah kecamatannya.

3

Dalam aplikasi Sibama ini, masyarakat dapat melihat kondisi terkini drainase atau genangan di Kota Malang secara real-time, melalui aplikasi Sibama. Aplikasi ini terkoneksi langsung dengan CCTV yang ada di Kota Malang. 

Baca Juga : Malam Nanti, Puncak Hari Santri Nasional dan Hari Pahlawan 2022 di Kota Malang Ditutup dengan Malang Bersholawat

Dalam aplikasi juga tergambar jelas posisi atau peta saluran drainase. Bahkan, para pengguna juga dapat mengetahui kondisi drainase yang tersebar di lima kecamatan di Kota Malang.

Dalam aplikasi juga dapat diketahui informasi detail dari drainase, mulai dari panjang drainase, tipe drainase, kondisi fisik, arah air, posisi drainase, foto kondisi drainase hingga kapan pemeliharaan terakhir.

1

Tak hanya itu, Sibama juga memberikan informasi curah hujan, titik genangan pada titik drainase tertentu dan saluran drainase yang masuk kategori melimpah dan tidak melimpah. 

Kepala DPUPRPKP Kota Malang, R Dandung Djulharjanto, menyampaikan, jika beberapa proyek drainase dilaksanakan DPUPRPKP di antaranya adalah di kawasan Jalan Jupri, Bandulan, Kawasan Dieng dan Kawasan Tasikmadu.

Saluran-saluran drainase yang tengah dalam perbaikan ini tentunya juga terinformasi dalam aplikasi Sibama. Sehingga, masyarakat pun juga dapat melakukan pemantauan atau monitoring kondisi terkini.

2

"Ini menjadi komitmen pemerintah untuk menanggulangi permasalahan genangan maupun banjir. Sehingga setelah perbaikan ini, Kota Malang menjadi harapan semua pihak bisa bebas dari banjir," paparnya.

Baca Juga : Viral Video China Mulai Represif untuk Jalankan Lockdown, Banyak Masyarakat Menolak

Sementara itu, aplikasi Sibama ini, juga terkoneksi dengan  Sambat Online Kota Malang. Untuk itu, masyarakat pun dapat menyampaikan keluhan maupun informasi kondisi drainase di wilayahnya. Tentu hal ini menjadi partisipasi masyarakat dalam merawat memonitor drainase di lingkungan sekitar berfungsi dengan baik.


Topik

Pemerintahan



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

Sri Kurnia Mahiruni