free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Diguyur Hujar Deras, Ribuan Warga Terisolasi akibat Putusnya Jembatan

Penulis : Moh. Ali Mahrus - Editor : Yunan Helmy

26 - Oct - 2022, 15:17

Placeholder
Tim TRC BPBD Jember saat mengecek jembatan yang putus di Desa Darungan, Tanggul. (foto : istimewa / Jember TIMES)

JATIMTIMES – Hujan yang mengguyur Kabupaten Jember pada Selasa (25/10/2022) siang hingga malam hari menyebabkan banjir di beberapa daerah di lereng Gunung Argopuro. Antara lain Kecamatan Panti, Rambipuji, dan Tanggul.

Bahkan akibat dari banjir yang disertai lumpur, jembatan yang menghubungkan Dusun Gondang, Desa Darungan,  Tanggul, dengan kawasan lain putus. Dampaknya, ribuan warga dari 400 KK yang ada di dusun tersebut terisolasi.

Baca Juga : Longsor di Desa Gunungsari Tutup Akses Jalan Pertanian

“Sebenarnya di dusun kami kemarin tidak hujan. Hanya di bagian atas atau lereng gunung diguyur hujan. Sekitar jam 5 sore, tiba-tiba air bah berampur lumpur datang menghantam jembatan sampai putus,” ujar M. Soleh, pemuda warga Dusun Gondang.

Soleh menambahkan, jembatan yang putus merupakan jalur utama yang menghubungkan Dusun Gondang dengan dusun di atasnya, sehingga warga sangat bergantung pada jembatan tersebut.

 Ada jalur alternatif yang bisa dilalui warga melalui Desa Manggisan. Tetapi jalur  itu harus ditempuh dengan jarak sekitar 10 km.

"Saat jembatan putus, saya mendengar ada suara seperti gluduk atau petir. Warga pun berhamburan keluar. Setelah dilihat, ternyata jembatan putus. Itu jembatan akses jalan utama dari dusun di atas. Kalau memutar lewat desa sebelah, jaraknya kurang lebih 10 kilometer dengan akses jalan berbatu," ungkap Soleh.

Hal yang sama disampaikan Holik selaku koordinator regu TRC BPBD Jember. Dia menyatakan saat ini tim TRC BPBD sudah melakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk melakukan langkah penanganan bencana. Terutama soal putusnya jembatan.

“Tim kami berangkat ke lokasi. Dan benar info sementara kurang lebih 300 KK terisolasi. Jembatan itu menghubungkan antardusun,” ujar Holik.

Baca Juga : Entaskan Kemiskinan, Disnakkan Dorong Lahirnya Wirausahawan Baru dengan Bantuan Produktif

Terkait langkah penanganan,  tim TRC BPBD Jember akan melakukan asesmen. Termasuk upaya untuk mencari akses jalan alternatif. “Nanti kita akan upaya mencari jalur alternatif untuk membantu warga yang terisolasi,” tandasnya.

Sementara itu, penanganan putusnya jembatan ditanggapi oleh pengamat wilayah Jember Dinas Sumber Daya Air Provinsi Jawa Timur Turhadi yang langsung turun ke lokasi.

"Kita masih asesmen terkait jembatan ini. Karena hari sudah gelap, kita kemungkinan Rabu akan mulai mendata dan meninjau lagi serta bagaimana pola penanganan lebih lanjut. Kami sudah laporkan kejadian ini ke pimpinan," kata Turhadi. 


Topik

Peristiwa



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Moh. Ali Mahrus

Editor

Yunan Helmy