JATIMTIMES - Jess No Limit dan Sisca Kohl baru saja menggelar acara Tingjing pada (10/8/2022) lalu. Prosesi Tingjing ini identik dengan pengikatan kalung oleh calon mempelai pria pada mempelai wanita sebelum acara pernikahan tiba.
Dalam foto yang dibagikan Jess No Limit, terlihat Sisca Kohl dipakaikan kalung oleh Jess No Limit yang dibantu oleh sang mama. Unggahan tersebut dilengkapi dengan keterangan acara tersebut, tak lupa ia juga menyertakan nama dan tanggal acara tersebut.sisc
Baca Juga : Senyum Bahagia Keluarga Nur Halim, Dapat Kado Manis Program Bedah Rumah dari Baznas Kabupaten Blitar
"Kalungan/Tingjing Mr. & Mrs. No Limit 10 Agustus 2022," tulis Jess No Limit.
Kalung yang diberikan oleh Jess No Limit kepada Sisca Kohl itu terlihat sederhana dengan hanya satu bandul kecil berlian yang menghiasi kalung tersebut. Namun, meski terlihat sederhana kalung tersebut rupanya bukan kalung sembarangan.
Menurut akun Tiktok @fashion.siscakohl, kalung yang dipakai Sisca berasal dari merek ternama Cartier. alung tersebut dibandrol dengan harga USD 83,5 ribu atau setara dengan Rp1,2 miliar.
Harga yang begitu fantastis tersebut karena tipe kalung tersebut bertipe 1895 necklace ini berhiaskan berlian mulai dari 5 hingga 6 karat. Rantai yang menghiasi kalung itu juga terbuat dari platinum. Selain itu, hal lain yang membuat kalung ini mahal adalah karena pilihan untuk kustom bentuk yang disediakan oleh Cartier.
Melihat harga kalung Sisca Kohl yang begitu mahal, banyak warganet yang berkomentar soal kalung itu. Bahkan ada yang menyebut harga kalung Sisca Kohl itu bisa untuk membeli rumah.
"Duh harganya 1,5M, seharga rumah??," tulis komentar @prhstnod
"Ini namanya sederhanaaa namun berkelas?," sahut komentar @nienikma
"Kalungnya simple tapi harganya fantastis tinggal cari kw nya di toko oren?," tulis akun @raquelle_hillard