free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Sambut Bulan Ramadan, Sejumlah Pemuda di Tulungagung Gelar Megengan

Penulis : Muhamad Muhsin Sururi - Editor : Pipit Anggraeni

01 - Apr - 2022, 18:46

Placeholder
Megengan oleh DPC Repdem Tulungagung. Kamis, 31/3/2022 malam. (Foto: Muhsin/TulungagungTIMES)

JATIMTIMES - Indonesia memang mempunyai keberagaman adat dan tradisi. Keberagaman yang telah dimiliki ini seyogyanya memang harus dijaga dan dilestarikan. Masyarakat jawa pada khususnya, dalam menyambut bulan ramadan juga mempunyai tradisi yang dilaksanakan yaitu megengan.

Megengan sendiri diambil dari bahasa Jawa yang artinya menahan/ngempet. Tradisi megengan biasanya dilaksanakan dengan melakukan selamatan, pembacaan surat-surat Al-Quran, dzikir dan tahlil.

Baca Juga : Upacara Serah Terima Jabatan, 3 PJU Tinggalkan Polres Tulungagung

Namun yang menjadi menarik, di Tulungagung megengan tidak hanya dilakukan oleh warga masyarakat di Desa saja, tetapi para pemuda yang tergabung dalam Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Tulungagung juga melaksanakan tradisi itu.

"Sebagai pemuda nasionalis religius, dalam menyambut bulan Ramadan, kita melaksanakan megengan meski kecil-kecilan," kata Ketua Repdem Tulungagung Dio Jordy Alvian. Kamis (31/3/2022) malam.

Menurut Dio, megengan dilaksanakan sebagai bentuk ikhtiar bersama agar dalam menjalan ibadah puasa diberi kelancaran, kekuatan dan bisa mengambil hikmah puasa satu bulan penuh.

Sebagai organisasi pemuda, dirinya juga mengajak semua anggota untuk menuangkan ide-idenya dan membuat konsep acara bagaimana mengisi bulan ramadhan dengan gaya-gaya milenial tanpa meninggalkan subtansi dari ibadah puasa.

Baca Juga : Tentukan Awal Ramadan, Kemenag Kabupaten Blitar Gelar Rukyatul Hilal di Bukit Banjarsari

"Kita juga membuat konsep, bagaimana kaum milenial mengisi bulan ramadan dengan kegiatan kekinian tapi tidak mengurangi makna dari ibadah itu sendiri," ucapnya.

Dia mengungkapkan, sebelum acara megengan, organisasi yang dipimpinnya itu menggelar rapat koordinasi persiapan pelantikan dan rapat kerja cabang Repdem Tulungagung yang rencananya digelar pada pertengahan puasa mendatang.


Topik

Peristiwa



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Muhamad Muhsin Sururi

Editor

Pipit Anggraeni