JATIMTIMES - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Derah Operasi 8 Surabaya melakukan penghijauan di lingkungan Stasiun Indro Gresik, Kamis (31/3/2022).
Aksi penanaman dipimpin langsung oleh Deputy EVP Daop 8 Surabaya Mariyanto bersama sejumlah pejabat yang lain. Penghijauan sebagai bentuk dukungan terhadap program 'BUMN Hijaukan Indonesia'.
Baca Juga : Upaya Menghijaukan Bumi Bersama 33.000 Pohon
Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, mengatakan, ada 239 tanaman yang ditanam. Terdiri dari beberapa jenis. Mulai dari Pucuk Merah, Tabebuya Kuning, Tabebuya Ungu dan tanaman buah-buahan.
Dalam program ini, Daop 8 Surabaya secara serentak menanam di 20 stasiun. Diantaranya Stasiun Surabaya Pasarturi, Surabaya Kota, Malang, Indro, Porong, Tanggulangin, Sidoarjo, Tobo, Bojonegoro, Babat, Lamongan, Ngebruk, Tarik, Tandes, Blimbing, Wlingi, Tulangan, Kepanjen, Sengon, dan Wonokerto.
"Kegiatan ini merupakan peran aktif perusahaan dalam program BUMN Hijaukan Indonesia," ujar Luqman Arif.
Dikatakan, penghijauan stasiun dibawah Daop 8 Surabaya bagian dari peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Karen, semakin banyak stasiun asri, para pelanggan anak merasa nyaman.
"KAI terus berupaya meningkatkan kenyamanan dengan banyaknya tumbuhan di stasiun, sehingga diharapkan menghasilkan kualitas udara yang bersih kepada pelanggan kereta api saat berada di stasiun," imbuhnya.
Baca Juga : Video Musik Bertajuk Malang Bangkit, Kado Spesial untuk HUT Kota Malang ke-108 Tahun
Diketahui, sebelumnya Daop 8 telah menanam sebanyak 11.495 pohon, dan secara nasional KAI telah melakukan penanaman 56.337 batang pohon di stasiun, kantor, dan lokasi lainnya di wilayah operasi KAI.
"Program penghijauan ini akan berlanjut dengan jumlah pohon semakin banyak dan variatif di tahun 2022," pungkasnya.