free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Olahraga

Cari Pemain Berbakat, GP Ansor dan AFKAB Kediri Gelar Turnamen Liga Internal Futsal

Penulis : Eko Arif Setiono - Editor : Dede Nana

17 - Oct - 2021, 01:56

Placeholder
Para peserta pemain futsal saat mengikuti seleksi.(eko arif s/Jatimtimes)

JATIMTIMES - GP Ansor Kabupaten Kediri  bersama Asosiasi Futsal Kabupaten (AFKAB) Kediri menggelar turnamen liga internal futsal. Sebanyak 38 peserta klub ambil bagian dalam kejuaraan liga internal futsal Kabupaten Kediri. Laga ini digelar di lapangan futsal Paris Van Java, Kecamatan Pare Kediri, Sabtu (16/10/2021).

Yoan Achmad Gozali selaku media Officer Asosiasi Futsal Kabupaten Kediri mengatakan, ada empat kategori yang kami pertandingkan. Yaitu, U-8 untuk putra-putri, dan U-21 juga putra-putri. Masing-masing diikuti peserta liga domisili asal Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri.

Baca Juga : 2 Pekan 2 Meninggal, Dinkes Tuban Rawat dan Pantau 15 Pasien Covid-19

"Para peserta yang terlibat ajang ini berstatus sebagai anggota asosiasi futsal. Mayoritas 80 persen peserta klub berasal dari wilayah Kecamatan Pare. Sisanya dari wilayah Kecamatan Semen, Kecamatan Grogol, dan Kecamatan Plemahan," terangnya.

Menurutnya , peserta futsal yang mengikuti liga saat ini memiliki potensi yang luar biasa. Selain ditinjau dari segi teknis juga ada kemauan yang kuat dari peserta untuk ikut memajukan futsal di wilayah Kabupaten Kediri.

"Kejuaraan liga internal futsal ini baru pertama kali digelar. Peserta yang ikut cukup banyak. Ke depan panitia memiliki rencana untuk membuat kejuaraan liga dengan sistem divisi. Kami sudah terdaftar resmi sebagai anggota Koni. Hari ini pun pembukaan dilakukan oleh perwakilan Koni," ungkap Yoan.

Panitia penyelenggara futsal saat pembukaan pertandingan futsal.

Liga internal futsal Kabupaten Kediri 2021 ikut melibatkan GP Ansor, terutama membantu dalam pengurusan perizinan serta protokol kesehatan. 

"Ada bantuan dari Ansor Kabupaten Kediri. Bantuan tentang perizinan dan prosesnya juga," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua GP Ansor Kabupaten Kediri Rizmi Haitami Azizi menganggap kegiatan olahraga sangatlah penting di masa pandemi. 

Baca Juga : Kota Kediri Sabet Peringkat 1 Kinerja PTSP dan Percepatan Pelayanan Berusaha Kategori Kota di Jawa Timur

"Olahraga ini penting di masa pandemi, karena kita punya motivasi apabila badan kita kuat, maka kita mampu menjadi tongkat estafet penerus bangsa," tutur Gus Rizmi.

Atlet futsal Kabupaten Kediri tercatat memiliki prestasi yang cukup prestisius di ajang Kejuaraan Semi Pro tingkat Provinsi Jawa Timur 2014. Mereka mampu menempati peringkat 3. Yoan Achmad Gozali menilai, para atlet futsal tetap semangat di masa pandemi dengan berlatih sesuai protokol kesehatan (prokes).

Tujuan liga futsal ini adalah pencarian bibit atlet futsal yang dipersiapkan di Pekan Olahraga Provinsi 2022. Selain itu, laga bisa menjadi ajang silaturahmi antar anggota klub Asosiasi Futsal Kabupaten Kediri.


Topik

Olahraga



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Eko Arif Setiono

Editor

Dede Nana