Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Otomotif

Produsen Ponsel Xiaomi akan Buat Mobil Listrik, Berikut Bocorannya

Penulis : Desi Kris - Editor : Dede Nana

29 - Mar - 2021, 14:01

Placeholder
Ilustrasi mobil listrik (Foto: yiliusheji.com)

INDONESIATIMES- Produsen ponsel terbesar di dunia Xiaomi, disebut akan berencana membuat mobil listrik. Mobil listrik tersebut nantinya akan menggunakan fasilitas produksi Great Wall Motor.  

Melansir melalui Reuters, model pertama proyek ini dikatakan akan muncul pada 2023 mendatang. Informasi tersebut muncul setelah Reuters mendapat keterangan dari 3 orang yang mengetahui rencana tersebut.  

Baca Juga : Gegara Baju, 3 Motor dan Rumah di Tulungagung Ludes Terbakar

Xiaomi menargetkan produksi massal mobil listrik ini akan meningkatkan posisinya sebagai produsen produk teknologi. Sementara Great Wall akan menawarkan layanan manufaktur untuk mempercepat rencana ini.

Ke-2 perusahaan ini berencana untuk mengumumkan kerjasama pengembangan mobil listrik dalam waktu dekat sekitar minggu depan. Sayangnya, 2 perusahaan itu masih enggan berkomentar terkait rencana besar itu.  

Di sisi lain, proyek mobil listrik Xiaomi ini disebut bisa memperluas pendapatan yang selama ini didominasi dari bisnis ponsel dengan margin tipis. 

Mobil listrik diklaim akan berpotensi memberi Xiaomi sumber pendapatan lebih kokoh sepanjang tahun.

Nantinya, mobil listrik Xiaomi ini dikatakan bisa terhubung dengan berbagai perangkat lain dari perusahaan dalam ekosistem tertentu.  

Baca Juga : Syarat Perjalanan Dalam Negeri Berlaku Mulai 1 April, Cek di Sini

Tak cuma Xiaomi, sederet perusahaan teknologi juga memiliki strategi untuk mengembangkan mobil listrik. Sebelum pemberitaan tentang Apple juga disebut tengah menjajaki dunia mobil listrik.

Ada pula perusahaan mesin pencari asal China, Baidu, juga mengumumkan rencana pembuatan mobil listrik dengan berafiliasi bersama perusahaan otomotif Geely.


Topik

Otomotif



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Desi Kris

Editor

Dede Nana