BANYUWANGITIMES - Peran penyelenggaraan keamanan dan ketentraman, ketertiban serta perlindungan masyarakat khususnya yang berada dilingkungan permukiman merupakan tugas dan tanggung jawab anggota satuan perlindungan masyarakat (satlinmas).
Hal ini, ditegaskan Kepala Bidang Linmas, Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Banyuwangi Agus Wahyudi, S.H saat memberikan penyuluhan dan pembinaan pada puluhan anggota Satlinmas Kabupaten Banyuwangi di Aula Balai Desa Yosomulyo Kecamatan Gambiran. Rabu, (17/3/2021)
Baca Juga : Dugaan Prostitusi Tempat Karaoke, Pemkot Blitar Akan Panggil Managemen Next KTV
Mengingat pentingnya peran satlinmas, maka anggota satlinmas dalam melaksanakan tugas dan fungsinya harus didukung dengan sumber daya manusia (SDM) unggul yang memadai, baik kualitas maupun kuantitasnya, sehingga harapan dan keinginan masyarakat untuk mendapatkan keamanan dan ketentraman, ketertiban serta perlindungan masyarakat bisa terpenuhi dengan sepenuhnya, bahkan kehadiran satlinmas bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
"Melalui kegiatan ini, bapak bapak Linmas dari utusan 5 Desa ini akan dibekali materi tentang bagaimana peran serta linmas di wilayah desa sebagai penunjang tugas dilapangan dan dilatih baris berbaris serta diajari cara memakai seragam seperti sepatu, topi yang baik dan benar" ujar Agus.
Penyuluhan dan Pembinaan terhadap 56 anggota Linmas, perwakilan dari 5 Desa di Kecamatan Gambiran, yang meliputi Desa Purwodadi, Desa Wringinrejo, Desa Gambiran, Desa Jajag dan Desa Yosomulyo ini, meski dilaksanakan masih dimasa pandemi covid 19, namun semua panitia maupun peserta tetap mematuhi protokol kesehatan.
Selain mendapat materi pembekalan dari Bidang Linmas Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Banyuwangi, para peserta juga sangat antusias mendengarkan pemateri dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Banyuwangi.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Banyuwangi, Drs. Eka Muharram Suryadi dalam materi pembekalanya banyak menjelaskan tentang bagaimana kesiap-siagaan Linmas dalam penanggulangan bencana.
Baca Juga : Kebakaran Pasar Campurdarat, Kerugian Ditaksir Capai Rp 500 Juta
Kata Eka, selain tugas dan fungsi Linmas, memelihara keamanan, ketenteraman dan ketertiban masyarakat, kegiatan sosial kemasyarakatan, Linmas disiapkan dan dibekali pengetahuan serta keterampilan untuk melaksanakan kegiatan penanganan bencana guna mengurangi dan memperkecil akibat bencana.
"Untuk itu, kita harus tahu apa itu bencana" terang Eka
Diakhir pertemuan, dia berharap setelah penyuluhan dan pembinaan ini, apa yang sudah diberikan dapat memberi manfaat untuk meningkatkan pemberdayaan dan pengembangan potensi Satlinmas, serta peran aktif dari anggota Linmas untuk berkolaborasi menjaga ketertiban, keamanan dan penanggulangan bencana di wilayah Kabupaten Banyuwangi.