JOMBANGTIMES - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jombang Athoillah dinyatakan positif covid-19 setelah melalui tes swab oleh otoritas kesehatan setempat. Saat ini, dia sedang menjalani isolasi mandiri di rumahnya karena tergolong tanpa gejala (OTG).
Kabar Athoillah terkonfirmasi positif covid-19 ini disampaikan oleh salah satu komisioner KPU Kabupaten Jombang, Rita Darmawati. Meski terkonfirmasi positif, ketua KPU Jombang itu dalam kondisi sehat secara fisik karena tergolong OTG.
Baca Juga : Cerita Anies Baswedan dan Riza Patria Tetap Pimpin Jakarta dalam Kondisi Positif Covid-19
"Alhamdulillah Mas Athok (sebutan Athoillah, red) saat ini sedang menjalani isolasi mandiri di rumah beliau. Kondisinya sejauh yang saya tahu, beliau kondisinya baik-baik saja. Ceria juga. Tanpa ada gejala," ujarnya saat dikonfirmasi wartawan, Kamis (3/12).
Dikatakan Rita, seluruh anggota komisioner KPU Jombang beserta seluruh stafnya menjalani tes swab di kantor KPU Jombang Jalan KH Romli Tamim, Desa Sumbermulyo, Kecamatan Jogoroto, pada Senin (30/11). Rangkaian tes swab tersebut atas instruksi KPU RI dalam rangka upaya pencegahan covid-19 di lingkungan Komisi Pemilihan Umum seluruh Indonesia.
Tes swab tersebut dilayani oleh salah satu rumah sakit swasta di Jombang atas rekomendasi Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang. Hasil tes swab baru keluar pada Selasa (1/12).
Dari keseluruhan hasil tes swab, hanya ketua KPU Jombang yang menunjukkan hasil positif covid-19. "Kami lakukan secara bersama-sama seluruh kantor, mulai komisioner hingga staf dan tenaga honorer non-PNS. Totalnya ada 38 orang yang dites swab. Hasilnya alhamdulillah sehat. Hanya Mas Athok yang terkonfirmasi positif," terang Rita yang saat ini menjabat sebagai pelaksana harian (plh) ketua KPU Jombang.
Kendati ketuanya terkonfirmasi positif covid-19, pola kerja di kantor KPU Jombang tetap berlangsung. Sesuai Surat Edaran KPU RI Nomor No 29 Tahun 2020, sistem kerja di lingkungan KPU dilakukan dengan sistem work from office (WFO).
Baca Juga : Pejabat Dinkes Tulungagung Akui Dapat Teror Sebelum Rumahnya Terbakar
Sementara, Athoillah mengaku saat ini kondisinya cukup baik. Karena tidak merasakan gejala klinis, saat ini dirinya diminta istirahat dengan menjalani isolasi mandiri di kediamannya. "Saya merasa sehat. Tidak ada gejala. Saat ini isolasi mandiri di rumah," pungkasnya.