free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Penemuan Buaya Aligator Gegerkan Warga Gandusari Blitar

Penulis : Aunur Rofiq - Editor : Dede Nana

30 - Oct - 2020, 00:04

Placeholder
Polisi menunjukkan anak buaya aligator yang ditemukan warga

Seekor buaya jenis aligator menggegerkan warga Desa Gadungan, Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar. Buaya dengan panjang 90 centimeter tersebut ditemukan warga di aliran sungai Sugih dalam keadaan hidup. 

Informasi yang dihimpun BLITARTIMES, buaya tersebut ditemukan warga pada hari Rabu (28/10/2020) kemarin, sekitar pukul 13.30 WIB. Buaya tersebut ditemukan oleh warga yang tinggal di sekitaran aliran sungai.

Baca Juga : Kapolres Blitar Kota: Uang Denda Operasi Yustisi 100 Persen Masuk ke Kas Daerah

“Buaya aligator itu memiliki panjang sekitar 90 centimeter,” ucap  Kasubag Humas Polres Blitar AKP Imam Subechi, Kamis (29/10/2020). 

 Penemuan buaya aligator tersebut kemudian diangkat ke daratan dan diamankan di rumah salah satu warga. 

Imam menyampaikan, setelah buaya aligator diamankan, warga setempat kemudian melaporkan kejadian ini ke perangkat desa, kepolisian dan kantor kecamatan. Pihak kecamatan meneruskan laporan ke dinas terkait dan diteruskan ke BKSDA untuk untuk tindaklanjut penanganannya.

“Kantor Camat Gandusari sudah melaporkan temuan ini ke BKSDA. Penanganan lebih lanjut nanti ke BKSDA,” pungkasnya. 

Sebagai informasi, aligator adalah hewan yang termasuk dalam genus Alligator. Dikutip dari wikipedia, nama aligator diambil dari bahasa Spanyol. Sekelompok koloni Spanyol yang pertama kali menjelajah daerah berawa-rawa yang luas di Semenanjung Florida menjumpai hewan yang mereka sebut el laganto yang berarti "sang kadal". 

Baca Juga : Peringati Sumpah Pemuda, Rijanto Siapkan Program Kreatif bagi Kaum Milenial

Koloni Prancis yang saat itu menduduki daerah hilir Sungai Mississippi juga menjumpai hewan-hewan yang sama dan mereka juga menyebutnya Allagetra yang berarti "kadal-rawa". Kedua kata tersebut akhirnya diserap ke dalam Bahasa Inggris oleh koloni Inggris yang juga berada di sana menjadi Alligator.

Selain itu, aligator dan buaya memiliki perbedaan. Ini terlihat dari bagian mulut dan gigi. Mulut aligator terlihat lebih lebar dan bibir tampak rapi menutupi gigi. Sedangkan buaya mempunyai mulut agak memanjang dan membentuk huruf V, dan banyak terlihat gigi yang keluar dari bibir, walaupun dalam keadaan mulut tertutup. Khususnya gigi keempat bagian bawah.

 


Topik

Peristiwa



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Aunur Rofiq

Editor

Dede Nana