4 Doa yang Dibaca Saat Melaksanakan Aqiqah
Reporter
Binti Nikmatur
Editor
Sri Kurnia Mahiruni
03 - Feb - 2025, 09:45
JATIMTIMES - Aqiqah adalah salah satu amalan sunnah yang diajarkan oleh Rasulullah saw. sebagai ungkapan rasa syukur atas kelahiran seorang anak. Pelaksanaannya dilakukan dengan menyembelih hewan tertentu sesuai syariat Islam. Selain penyembelihan hewan, dalam prosesi aqiqah juga dianjurkan untuk membaca doa-doa yang dapat membawa keberkahan dan perlindungan bagi sang anak.
Dalam hadis yang diriwayatkan Abu Dawud nomor 1522, disebutkan bahwa kelahiran seorang anak tergadaikan hingga dia diaqiqahkan:
الْغُلاَمُ مُرْتَهَنٌ بِعَقِيْقَتِهِ تُذْبَحُ عَنْهُ يَوْمَ اْلسَّابِعِ وَيُحْلَقُ رَأْسَهُ وَيُسَمَّى
"Seorang anak tergadaikan dengan (tebusan) aqiqah yang disembelih untuknya di hari ketujuh, dicukur rambut kepalanya, dan diberi nama.”
Dalam pelaksanaan aqiqah, disunnahkan menyembelih dua ekor kambing untuk anak laki-laki dan satu ekor kambing untuk anak perempuan. Kriteria hewan aqiqah sama seperti syarat hewan kurban, yaitu sehat, tidak cacat, dan cukup usia.
Baca Juga : Thariq bin Ziyad: Panglima Perang Islam yang Namanya Diabadikan Menjadi Selat Gibraltar
Berikut adalah beberapa doa yang dianjurkan untuk dibaca selama prosesi aqiqah, sebagaimana disebutkan dalam buku Menembus Gerbang Langit; Kumpulan Doa Salafus Shalih karya Lajnah Ta’lif Pustaka Gerbang Lama dari Pondok Pesantren Lirboyo:
1. Doa Saat Menyembelih Hewan Aqiqah
بِسْمِ اللهِ وَاللهُ أَكْبَرُ [اللهم مِنْكَ وَلَكَ] اللهم تَقَبَّلْ مِنِّي هَذِهِ عَقِيْقَةُ
Artinya: "Dengan menyebut asma Allah, Allah Maha Besar. Ya Allah, dari dan untuk-Mu. Ya Allah, terimalah dari kami. Inilah aqiqahnya … (sebutkan nama bayi)."
2...