Benarkah Tomat Dapat Mencegah Kanker? Ini Sederet Fakta Manfaatnya

09 - Jul - 2024, 03:43

Ilustrasi tomat. (Foto dari Viva)


JATIMTIMES - Tomat merupakan jenis bahan masakan yang mudah sekali dijumpai di Indonesia. Tomat memiliki beberapa warna seperti hijau, kuning dan oranye. 

Semua orang mungkin sudah tahu jika tomat mengandung banyak sekali manfaat untuk untuk kesehatan. Salah satu kandungan yang ada di dalam tomat adalah Vitamin C. 

Baca Juga : Sepakat dengan Presiden Jokowi, Bupati Blitar: WTP Adalah Langkah Awal Menuju Pengelolaan Keuangan yang Lebih Baik

Namun, perlu sobat JatimTIMES ketahui jika tomat memiliki manfaat lebih dari itu. Bahkan katanya tomat juga bisa mencegah tumbuhnya penyakit kanker. Lantas benarkah hal itu? 

Untuk membuktikannya, mari kita bersama-sama mengetahui kandungan apa saja yang terdapat dalam tomat. 

Dilansir dari channel YouTube @hidup sehat, berikut beberapa manfaat tomat untuk kesehatan tubuh:

Sumber Vitamin C

Tomat merupakan buah yang mengandung vitamin c. Setiap tomat yang dikonsumsi, dapat memberikan hingga 28% dari asupan harian yang direkomendasikan untuk fighting. Vitamin c juga merupakan nutrisi penting yang membantu tubuh kita untuk melawan infeksi dan menjaga kesehatan kulit. 

Mengandung Likopen

Tomat juga mengandung likopen. Kandungan ini merupakan senyawa antioksidan yang memberikan warna merah pada buah tomat. Likopen diketahui dapat membantu melindungi tubuh dari kerusakan sel akibat radikal bebas. Penelitian bahkan menunjukkan bahwa likopen dapat membantu menjaga kanker khususunya kanker prostat. 

Tinggi Serat

Manfaat lain dari buah tomat yaitu kandungan seratnya yang cukup tinggi. Satu tomat besar mengandung sekitar 2 gram serat. Serat merupakan nutrisi yang penting untuk pencernaan yang sehat dan mencegah sembelit.

Tak hanya itu, kandungan serat, kalium, vitamin C, dan kolin dalam tomat mendukung kesehatan jantung. Peningkatan asupan kalium bersama dengan penurunan asupan natrium adalah perubahan pola makan yang paling penting yang dapat dilakukan rata-rata orang untuk mengurangi risiko penyakit kardiovaskular. 

Baca Juga : Baca Selengkapnya


Topik

Serba Serbi, Tomat, manfaat tomat, hidup sehat,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette