BPJS Ketenagakerjaan Kediri Gelar Sosialisasi untuk Pendidik PAUD di Kabupaten Kediri

Reporter

Aunur Rofiq

03 - Jun - 2024, 06:42

Sosialisasi manfaat program jaminan sosial ketenagakerjaan kepada para pendidik dan tenaga kependidikan lembaga PAUD digelar BPJS Ketenagakerjaan Kediri


JATIMTIMES– BPJS Ketenagakerjaan Kediri melaksanakan kegiatan sosialisasi manfaat program jaminan sosial ketenagakerjaan kepada para pendidik dan tenaga kependidikan lembaga PAUD di Kabupaten Kediri. Acara ini berlangsung di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kediri pada Senin, 3 Juni 2024. 

Kegiatan tersebut dihadiri oleh para kepala sekolah dari berbagai lembaga TK dan KB se-Kabupaten Kediri serta sejumlah pejabat dari Dinas Pendidikan setempat.

Baca Juga : Kritik Sulaisi untuk Bupati Sumenep Usai Pimpin Joget DJ: Merusak Moral!

Dalam acara tersebut, Kepala Bidang PAUD dan Pendidikan Non Formal, Abdul Kholiq, membuka acara dengan memberikan sambutan yang menekankan pentingnya perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi para pendidik dan tenaga kependidikan. 

Ia menjelaskan bahwa seluruh lembaga TK dan KB di Kabupaten Kediri wajib terdaftar dalam program jaminan sosial ketenagakerjaan sesuai dengan Surat Edaran yang telah dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan. Abdul Kholiq menegaskan pentingnya kepatuhan terhadap aturan tersebut guna memberikan perlindungan yang layak bagi tenaga pendidik.

“Kami berharap seluruh lembaga TK dan KB di Kabupaten Kediri dapat memahami pentingnya perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan ini. Dengan terdaftarnya para pendidik dan tenaga kependidikan dalam program BPJS Ketenagakerjaan, mereka akan mendapatkan jaminan perlindungan yang lebih baik saat bekerja,” ujar Abdul Kholiq dalam sambutannya.

Kegiatan sosialisasi ini juga dihadiri oleh Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kediri, Imam Haryono Safii. Dalam kesempatan tersebut, Imam memberikan penjelasan mengenai berbagai manfaat yang bisa didapatkan oleh para pendidik dan tenaga kependidikan melalui program BPJS Ketenagakerjaan. Ia menyampaikan bahwa pihaknya akan terus bersinergi dengan pemerintah setempat untuk memperluas cakupan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan di Kabupaten Kediri.

“Kami akan terus bersinergi dengan pemerintah Kabupaten Kediri untuk memperluas cakupan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan. Saat ini, jumlah tenaga pendidik yang sudah terlindungi mencapai 986 lembaga TK dan KB di Kabupaten Kediri,” terang Imam Haryono Safii. 

Baca Juga : Baca Selengkapnya


Topik

Peristiwa, BPJS Ketenagakerjaan, BPJAMSOSTEK, Kediri,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette