TKN Prabowo-Gibran Tuding Pihak AMIN yang Usulkan Debat Cawapres Dihilangkan
Reporter
Binti Nikmatur
Editor
A Yahya
04 - Dec - 2023, 01:44
JATIMTIMES - Format debat capres cawapres 2024 yang telah dirilis Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih menjadi kontroversial. Beberapa Tim Kampanye Nasional (TKN) capres cawapres pun saling lempar siapa yang mengusulkan format baru debat tersebut. Sebab sebelumnya ramai dugaan format baru debat capres cawapres adalah permintaan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Menurut anggota Dewan Pakar Prabowo-Gibran, Dradjad H. Wibowo, pihak pasangan Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (AMIN) yang mengusulkan ke KPU agar debat khusus cawapres dihilangkan. Dradjad mengklaim jika KPU telah mengadakan diskusi bersama dengan tim masing-masing capres cawapres pada 29 November lalu.
Baca Juga : Bawaslu Kota Malang Temukan Banyak Pelanggaran Pemasangan Alat Peraga Kampanye
Menurut Dradjad yang mengutip catatan dari notulen internal TKN Prabowo-Gibran, pertemuan dengan KPU diisi dengan penyampaian pendapat oleh perwakilan masing-masing paslon. Termasuk perwakilan AMIN, kata Dradjad, pihaknya usul agar tidak ada debat khusus yang hanya diikuti cawapres saja.
“Salah satu [usulannya] berbunyi kira-kira sebagai berikut: ‘Agar dalam setiap sesi debat, capres dan cawapres hadir bersama, pembagian waktu / porsi berbicara silakan diatur oleh KPU. Usulan ini disampaikan oleh seorang Ibu dari perwakilan Anies-Muhaimin dan dikuatkan oleh rekannya,” jelas Dradjad, dikutip dari Kabar24, Minggu (3/12/2023).
Hanya saja kata Dradjad, notulen Prabowo-Gibran tidak mencatat nama orang yang memberi masukan tersebut. Dia pun meyakini jika KPU mempunyai daftar hadir dan juga rekaman rapat tersebut.
“Ketika perwakilan Prabowo-Gibran mendapat giliran berbicara, Pak Burhan [Ketua Dewan Pakar Prabowo-Gibran] menyampaikan beberapa masukan / usulan. Salah satunya adalah menyetujui usulan dari perwakilan Anies-Muhaimin di atas,” ungkapnya.
Dia pun membantah bahwa ada intervensi dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait kabar perubahan format debat capres-cawapres peserta Pilpres 2024. Dia juga menolak anggapan bahwa pihak Prabowo-Gibran yang mengusulkan penghapusan debat khusus cawapres...