Terekam CCTV, Pengendara Motor Menyebarkan Uang di Jalanan Pada Malam Hari
Reporter
Binti Nikmatur
Editor
A Yahya
06 - Aug - 2023, 09:23
JATIMTIMES - Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan dua orang pengendara motor yang terekam cctv tengah menyebarkan uang di malam hari. Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @terang_media.
Dalam video yang dibagikan tampak seorang pria membonceng wanita di jalanan sebuah perumahan. Kemudian tiba-tiba sang pria sebagai pengemudi berhenti di persimpangan jalan, dan tangan si wanita melemparkan uang ke jalanan.
Baca Juga : Hadirkan Beragam Keuntungan dan Keseruan, FIFGROUP Meriahkan Semesta Berpesta di Yogyakarta
Dalam rekaman CCTV terlihat jika aksi itu dilakukan pada 4 Agustus 2023 sekitar pukul 00.38 WIB. Terlihat juga sebelum melempar, keduanya sang wanita dan pria menoleh ke kanan dan kiri dulu, memastikan tidak ada yang melihat mereka.
"Viral pengendara motor nyebar uang di jalanan pada malam hari. Ada yang tau kira-kira apa tujuannya? Di Nganjuk," tulis keterangan akun tersebut.
Sontak unggahan itu pun menuai beragam komentar dari warganet. Ada beberapa warganet yang menilai itu adalah salah satu cara pesugihan untuk mencari tumbal.
"tumbal, nanti yg ambil uang bisa langsung kecelakaan entah pas di jalan atau yg lain,uang itu sudah disyarati sebagai sarana tumbal bagi yg ambil," @andrehermawanper****.
"Hati2 kalau ketemu uang di jalan jgn di ambil, karna itu untuk pesugihan, dia menyebar uang yg sudah di gosok minyak kuyang, jika kita menaruh di dlm rumah atau di dalam dompet maka uang simpanan kita raib secara gaib," @ina_onli****.
Baca Juga : Hindari Macet karena Bantengan di Kota Batu, Ikuti Rekaya Lalu Lintasnya
"Jangan di ambil. Biasanya itu caritumbal. Siapa yg ambil uang itu biasanya akan jatuh sakit. Keprcayaan orang jawa," @andreas****.
Hingga berita ini diturunkan belum diketahui maksud dari pengendara motoe tersebut melemparkan uang. Namun dalam tradisi Jawa, hal demikian diduga berhubungan dengan unsur mistis seperti pesugihan dan lainnya...