Residivis Pencurian di Kota Malang Ditangkap usai Viral Curi Uang di Indekos Putri
Reporter
Hendra Saputra
Editor
Yunan Helmy
21 - Dec - 2022, 12:54
JATIMTIMES - Pelaku pencurian dengan kekerasan di salah satu indekos wanita di Jalan Simpang Sunan Kalijaga, Kota Malang, berhasil ditangkap Satreskrim Polresta Malang Kota. Pelaku diketahui berinisial A (30). Dia ditangkap di sekitar wilayah Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang.
Kasat Reskrim Polresta Malang Kota AKP Bayu Febrianto Prayoga mengatakan pelaku tidak melawan saat ditangkap pada Senin (19/12/2022). Sementara motif pelaku melakukan pencurian karena untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
Baca Juga :
Baca Selengkapnya