Turnamen Sepakbola Ganesa Cup Sukses Digelar Desa Gandekan, Ajang Pembinaan Pemain Muda dan Geliatkan Ekonomi Rakyat

Reporter

Aunur Rofiq

Editor

A Yahya

19 - Sep - 2022, 09:16

Kemeriahan turnamen Ganesa Cup II di Desa Gandekan


JATIMTIMES - Semarak HUT ke-77 Republik Indonesia di Kabupaten Blitar tahun ini benar-benar terasa hingga pelosok pedesaan. Seperti di Desa Gandekan Kecamatan Wonodadi, untuk memeriahkan bulan kemerdekaan desa setempat sukses menyelenggarakan Turnamen Sepakbola Ganesa Cup  II memperebutkan Piala Kemerdekaan.

Informasi yang dihimpun JATIMTIMES, selain untuk memeriahkan HUT Ke-77 RI, turnamen sepakbola ini juga dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Jadi Blitar ke-698. Turnamen sepakbola Ganesa Cup edisi tahun ini diikuti 32 tim dari Kabupaten Blitar, Kota Blitar, Kabupaten Tulungagung, Kabupaten Kediri dan sekitarnya. Turnamen ini dilaksanakan selama 30 hari dan sukses menyedot perhatian serta animo penggila bola dari wilayah eks Karesidenan Kediri.

Baca Juga : Dharma Wanita Berdaya, Ketua DWP Kabupaten Malang: Berperan Membangun Bangsa

 

Ya, bagi warga Kabupaten  Blitar, sepakbola adalah olahraga yang paling banyak digemari. Begitupun dengan warga Desa Gandekan, masyarakatnya dikenal sangat gila bola. Kecintaan terhadap sepakbola salah satunya diwujudkan dengan menyelenggarakan turnamen Ganesa Cup ini.

“Kami dari aparatur pemerintah di tingkat kecamatan sangat mendukung terselenggaranya turnamen sepakbola Ganesa Cup ini. Kompetisi ini diinisiatori oleh Karang Taruna Desa Gandekan dan Ganesa FC,” kata Camat Wonodadi, Tunggul Adi Wibowo, Senin (19/9/2022).

Turnamen sepakbola Ganesa Cup yang digelar kali ini mendapat dukungan dari donatur dan sponsor lokal. Dukungan juga diberikan oleh Muspika Kecamatan Wonodadi, pemerintah desa dan organisasi kepemudaan. Seluruh elemen bergotong-royong untuk menyukseskan turnamen ini.

“Seluruh elemen secara sukarela bersinergi dan bergotong royong demi kesuksesan turnamen ini. Karena ini adalah kompetisi lokal sebagai ajang pembinaan pemain muda dan memberikan dampak perekonomian bagi masyarakat. Selaku camat, saya mengharapkan agar kompetisi ini bisa kembali digelar di tahun-tahun mendatang, dan semoga nanti dari turnamen ini bisa lahir bibit pemain berkualitas dan profesional,” tukas Tunggul.

Baca Juga : Raja Solo Pakubuwono VI, Tokoh Sentral di Balik Perjuangan Pangeran Diponegoro

 

Digelar selama satu bulan penuh, suksesnya pelaksanaan turnamen Ganesa Cup II di Desa Gandekan juga berdampak terhadap perekonomian desa. Dampak ekonomi dirasakan bukan hanya bagi Desa Gandekan, tapi Kecamatan Wonodadi secara keseluruhan...

Baca Selengkapnya


Topik

Olahraga, ,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette