16 Petahana dan 13 Perempuan Ramaikan Pilkades Serentak Lumajang
Reporter
Teguh Eko Januari
Editor
Dede Nana
02 - Dec - 2021, 10:10
JATIMTIMES - Kamis (2/12/2021) Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Lumajang digelar serentak di 32 desa yang tersebar di 15 kecamatan. Dari 102 kontestan calon kepala desa ada 16 orang yang merupakan calon petahana (incumben). Banyaknya petahana tersebut menjadi tantangan sendiri bagi calon kades baru.
Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Lumajang Mustajib menuturkan, pilkades serentak kali ini juga diikuti oleh calon perempuan sebanyak 13 orang.
Baca Juga : Bentuk Empati, Dharma Wanita Persatuan Kemenag Banyuwangi Gelar Baksos ke Lapas Perempuan
“Saat ini masih proses penghitungan suara. Para calon masih harap-harap cemas terutama bagi calon incumben,” ujarnya.
Mustajib menjelaskan bahwa 16 orang calon petahana tersebut sudah mendapat rekomendasi dari Inspektorat setelah melewati seleksi berkas dan melewati prosedur ketat.
“Para petahana ini harus menyelesaikan laporan akhir masa jabatan atau kades terlebih dahulu, baru kemudian mendapat surat rekomendasi dari Inspektorat Lumajang sebagai bukti mereka telah menyelesaikan tugasnya dan bebas tanggunggan,” terangnya.
Baca Juga : 8 Cabor Kota Batu Raih Prestasi, Atlet Kota Batu Panen Medali
Hingga berita ini ditulis belum ada pengumumam secara resmi siapa saja yang telah berhasil memperoleh suara terbanyak dan berhak menjabat sebagai kepala desa baru.