Trailer Final Peter Rabbit 2: The Runaway Rilis, Tampilkan Aksi Petualangan Baru Si Kelinci Nakal
Reporter
Desi Kris
Editor
Yunan Helmy
28 - Apr - 2021, 01:24
INDONESIATIMES - Columbia Pictures akhirnya merilis trailer final dari Peter Rabbit 2: The Runaway. Trailer tersebut menggambarkan upaya Peter berpetualang keluar dari 'dunianya' selama ini.
Trailer yang dirilis Selasa (27/4/2021) itu menampilkan Bea (Rose Byrne) dan Thomas (Domhnall Gleeson) yang kini telah memulai sebuah keluarga. Kali ini pula, Peter (James Corden) kembali berulah dengan berusaha keluar dari lingkungannya selama ini.
Baca Juga : Beredar Video Penangkapan Munarman, Digiring Densus 88 sampai Tak Pakai Sandal
Ia telah menemukan tempat saat segala kelakuan nakalnya mendapatkan apresiasi. Namun ketika keluarga Peter mempertaruhkan segalanya untuk mencarinya, dia mesti memutuskan ingin menjadi kelinci seperti apa.
Peter Rabbit 2: The Runaway ini digarap oleh Will Gluck. Gluck juga terlibat dalam penulisan naskah film ini bersama Patrick Burleigh.
Awalnya, film ini dijadwalkan tayang pada 2020, namun harus tertunda karena adanya pandemi Covid-19. Diketahui, saat ini Peter Rabbit 2 sudah tayang di Australia dan Selandia Baru sejak 25 Maret 2021.
Sementara pada musim panas mendatang, film ini akan tayang di seluruh dunia. Yakni pada 17 Mei mendatang, Peter Rabbit 2 dijadwalkan akan tayang di Inggris dan 18 Juni bakal rilis di Amerika Serikat.
Dilansir melalui Deadline, seri pertama film ini berhasil mengumpulkan keuntungan sebesar US$ 351 juta di seluruh dunia pada 2018. Dari jumlah itu, US$ 236 juta berasal dari pasar internasional dan sisanya domestik.
Baca Juga : Polemik Pilkades, Ratusan Massa Geruduk Kantor Bupati Bangkalan
Peter Rabbit 2: The Runaway ini akan menampilkan pengisi suara David Oyelowo, Elizabeth Debicki, dan Margot Robbie...