Syaikhona Kholil Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Said Abdullah Pastikan Jadi Kado Istimewa di Hari Kemerdekaan

18 - Feb - 2021, 02:14

Anggota DPR RI dari Dapil Jatim XI (Madura), MH. Said Abdullah (Foto: Ist/JatimTIMES)


SUMENEPTIMES - Anggota DPR RI dari Dapil Jatim XI (Madura) MH. Said Abdullah memastikan jika usulan Syaikhona Kholil sebagai Pahlawan Nasional telah diproses oleh Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini.

"Saya sudah hubungi Mensos dan minta agar secepatnya diproses. Mensos setuju dan menjamin usulan Waliyullah Syaikhona Kholil sebagai pahlawan nasional akan diperjuangkan hingga ke Presiden RI," ungkap Said di Jakarta, Rabu (17/2/2021).

Baca Juga : Di Kabupaten Malang, Sengketa Waris Libatkan Orang Tua vs Anak Masih Ditemukan

Said menyebut, dari hasil pembicaraannya dengan Mensos, terdapat beberapa kekurangan data pendukung atas usulan tersebut dan diminta segera dilengkapi oleh Pemkab Bangkalan.

"Saya sungguh-sungguh berharap Pemkab Bangkalan melengkapi data pendukung yang dibutuhkan oleh Kemensos. Semoga gelar pahlawan nasional kepada Waliyullah Syaikhona Kholil menjadi kado bagi kita semua pada HUT ke-76 Kemerdekaan RI," ucapnya.

Syaikhona Kholil adalah ulama besar bangsa ini yang merupakan maha guru dari para ulama besar lainnya, seperti KH Hasyim Asy'ari, KH Wahab Hasbullah, KH As 'ad Syamsul Arifin, KH Bisri Syansuri, KH Ahmad Siddiq, dan HOS Cokroaminoto.

Bahkan, Presiden Pertama yang juga Proklamator Kemerdekaan RI, Ir Soekarno mengaku dan diakui sebagai murid Syaikhona Kholil.

Bung Karno pun selalu meminta petuah dan pertimbangan dari murid-murid Syaikhona Kholil, di antaranya KH Hasyim Asy'ary dan KH Bisri Syansuri ketika usia Republik Indonesia masih seumur jagung dan menerima agresi Inggris serta buntunya diplomasi dengan Inggris.

"Fatwa resolusi jihad dari KH Hasyim Asy'ary (murid Syaikhona Kholil) yang menguatkan Bung Karno dan arek-arek Surabaya melawan agresi," urai Ketua Banggar DPR RI ini.

Syaikhona Kholil memang lahir dan tumbuh di Bangkalan, Madura, Jawa Timur. Namun, keluasan ilmu dan jaringan internasionalnya membuat beliau menjadi sandaran banyak ulama.

Baca Juga : Baca Selengkapnya


Topik

Peristiwa, ,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette